Search This Blog

David Da Silva: Kami Sebenarnya Punya Peluang Kalahkan Persija

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
David Da Silva: Kami Sebenarnya Punya Peluang Kalahkan Persija
Sep 3rd 2023, 12:14, by Akbar Ramadhan, kumparanBOLA

Pertandingan Persija melawan Persib di Liga 1 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/9/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Pertandingan Persija melawan Persib di Liga 1 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/9/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Persib meraup satu poin dari markas Persija dalam pekan ke-11 Liga 1. Duel yang digelar di Stadion Patriot, Sabtu (2/9) sore WIB itu selesai dengan skor imbang 1-1.

Penyerang Persib, David Da Silva, menyebut timnya bisa meraih tiga angka. Apalagi, Persib unggul jumlah pemain usai Hanif Sjahbandi mendapat kartu merah di menit ke-76.

"Selamat untuk tim karena kami sudah menunjukkan tetap fight di laga tandang. Apalagi setiap laga Persib dan Persija selalu panas," ucap David dikutip situs resmi klub.

"Kami sudah tunjukkan jika kami fight. Saya rasa kami punya peluang menang, namun hasil imbang ini cukup dan patut disyukuri," tambahnya.

Selebrasi pemain Persib saat melawan Persija di Liga 1 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/9/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Selebrasi pemain Persib saat melawan Persija di Liga 1 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/9/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Pada laga ini, Persija unggul duluan pada menit ke-14. Tendangan penjuru Maciej Gajos berhasil ditanduk Marko Simic ke gawang.

Gol penyama kedudukan berhasil dibuat pada menit ke-85. Tendangan David Da Silva memanfaatkan umpan Klok gagal dihalau Andritany.

Hasil imbang membuat Persib naik ke posisi delapan dengan 15 angka. Sementara, Persija ada di posisi 11 dengan 14 angka.

Media files:
01h9ar7amvqkrn655x4k47xjg9.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar