Search This Blog

3 Manfaat Beriman kepada Kitab-Kitab Allah Swt.

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
3 Manfaat Beriman kepada Kitab-Kitab Allah Swt.
Sep 24th 2023, 17:57, by Berita Terkini, Berita Terkini

Manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah. Sumber: pexels.com
Manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah. Sumber: pexels.com

Selain Alquran, terdapat sejumlah kitab-kitab Allah Swt. lainnya yang perlu diketahui oleh umat muslim. Adapun dalam ajaran agama Islam sendiri, setiap muslim diperintahkan beriman kepada kitab-kitab Allah Swt. tersebut. Lantas, sebenarnya apa saja manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah Swt.?

Sebagian umat muslim pasti pernah menanyakan hal yang sama. Sebab, dalam perintah tersebut, umat muslim tak hanya diminta beriman kepada kitab Alquran, tetapi juga kitab lainnya, seperti Injil. Hal inilah yang membuat umat muslim kerap mempertanyakan manfaat beriman kepada kitab Allah tersebut.

Manfaat Beriman kepada Kitab-Kitab Allah Swt.

Manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah. Sumber: pexels.com
Manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah. Sumber: pexels.com

Mengutip dari buku The Power Of Islamic Entrepreneurship, Agus Siswanto (2022:61), berikut ini adalah berbagai manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah Swt. yang menarik untuk diketahui umat muslim.

1. Mendapat Petunjuk Hidup

Manfaat pertama bagi umat muslim yang beriman kepada kitab Allah Swt. adalah akan mendapatkan petunjuk hidup. Hal ini tidak terlepas dari fungsi Alquran sebagai petunjuk hidup bagi orang-orang yang bertakwa.

Jadi, bisa dipastikan bahwa orang yang tidak meyakini adanya kitab Allah Swt., maka tidak akan mendapatkan petunjuk apapun dalam menjalani kehidupan. Akibatnya, mereka akan menjalani hidup hanya karena hawa napsu semata.

Penjelasan mengenai manfaat yang satu ini sudah disebutkan dalam Surat Al Baqarah ayat 2-3 yang berbunyi sebagai berikut.

"Kitab (Alquran) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa (yaitu) mereka yang beriman kepada yang ghaib, yang mendirikan shalat, dan menafkahkan sebagian rezeki yang Kami anugerahkan kepada mereka."

2. Mendapat Ilmu Pengetahuan

Keimanan terhadap kitab Allah juga dapat mendorong umat muslim untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan kebenaran tentang alam semesta. Misalnya, ilmu pengetahuan di dalam Alquran yang berisi tentang proses penciptaan alam semesta, penciptaan manusia, berjalannya sistem alam, hingga mekanisme hujan dan lainnya.

Dalam Surat Ar Rum ayat 29, Allah Swt. berfirman, yakni "Tetapi orang-orang yang zalim, mengikuti hawa napsunya tanpa ilmu pengetahuan; maka siapakah yang akan menunjuki orang yang telah disesatkan Allah ? Dan tiadalah bagi mereka seorang penolongpun."

3. Mendapat Pengetahuan tentang Hari Akhir

Selanjutnya, umat muslim yang beriman kepada kitab Allah juga akan mendapatkan pengetahuan tentang hari akhir. Informasi ini tentunya dapat berakibat pada keyakinan untuk mempertanggungjawabkan seluruh amalan manusia selama hidup di dunia sekaligus meyakini adanya hari pembalasan.

Hal ini selaras dengan arti dalam Surat Ar Rum ayat 56 yang berbunyi sebagai berikut.

"Dan berkata orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan dan keimanan (kepada orang-orang yang kafir): 'Sesungguhnya kamu telah berdiam (dalam kubur) menurut ketetapan Allah, sampai hari berbangkit; maka inilah hari berbangkit itu, akan tetapi kamu selalu tidak meyakininya."

Baca Juga: Makna Beriman kepada Allah dan Rasul-Nya

Demikian tiga manfaat beriman kepada kitab-kitab Allah Swt yang penting untuk diketahui umat muslim. Semoga bermanfaat. (Anne)

Media files:
01hb2ymwm0ya5jh4w15jhva1qw.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar