Jun 4th 2023, 18:33, by zamachsyari chawarazmi, kumparanNEWS
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto membeberkan hasil Rakernas Partai Golkar tahun 2023. Dalam rapat yang diselenggarakan di Kantor Golkar, seluruh daerah sepakat di antaranya memberi mandat pada Airlangga menetapkan capres.
"Yang pertama, untuk pilpres memberikan mandat kepada ketua umum untuk menetapkan capres cawapres dan koalisi bersama partai Golkar," kata Airlangga dalam konferensi pers di Kantor DPP Partai Golkar, Minggu (4/6).
Yang kedua, Rakernas juga memutuskan terkait sistem pemilu seluruh daerah dan ormas meminta agar pemilu dilakukan secara proporsional terbuka seperti saat ini.
"Dan oleh karena itu, menugaskan kepada DPP untuk terus berjuang agar sistem proporsional terbuka bisa diperjuangkan," ucapnya.
Ketiga terkait pencalegan. Airlangga menuturkan saat ini Partai Golkar masih mengajukan nama-nama bacaleg ke KPU sesuai dengan alfabetis, sehingga keputusan rapat meminta agar nama-nama bacaleg disesuaikan dengan nomor urut.
"Dan nomor urut itu berbasis kepada PDLT yaitu prestasi, dedikasi, loyalitas dan tidak tercela," kata dia.
Keputusan lain, sayap pemuda dan wanita DPP Golkar diminta agar diberikan kesempatan kepada pemuda dan wanita diberlakukan kuota 30 persen.
"Kemudian, seluruh ketua ketua DPD juga seluruh ketua umum Ormas hasta karya dan yang didirikan, mendirikan, bertanggung jawab atas pemenangan pileg, pilpres dan pilkada," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar