Apr 15th 2023, 18:35, by Rachmadi Rasyad, kumparanNEWS
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengimbau pada masyarakat yang hendak mudik agar melapor terlebih dahulu ke petugas keamanan.
Hal tersebut guna dapat mempermudah pengamanan yang dilakukan ketika warga yang mudik meninggalkan rumah.
"Saya mengingatkan warga yang mudik, saat akan meninggalkan rumah tolong informasikan petugas keamanan," kata Listyo di Kantor Persis, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Bandung, pada Sabtu (15/4).
Dengan melapor ke kepolisian, kata Sigit, masyarakat yang melaksanakan mudik pun dapat lebih tenang saat meninggalkan rumahnya.
Selain itu, dia juga meminta kepada masyarakat yang tidak mudik untuk memantau kondisi rumah tetangganya yang mudik.
"Nanti bisa kita pantau, jadi warga tidak khawatir. Mudah-mudahan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," ucap dia.
"Kemudian yang tidak mudik ikut juga memantau," tandas dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar