Apr 16th 2023, 17:09, by Berita Terkini, Berita Terkini
Ilustrasi Tausiyah Ramadhan, sumber foto (Katerina Kerdi) by unsplash.com
Ada banyak topik tausiyah Ramadhan 2023 yang bisa diangkat, salah satunya yaitu tentang Lailatul Qadar. Peristiwa tersebut termasuk salah satu fenomena yang sangat penting bagi seluruh umat Muslim.
Saat bulan Ramadhan, setiap orang berlomba-lomba untuk meraih Lailatul Qadar karena kemuliaannya yang begitu besar. Oleh karena itu, topik ini sangat menarik untuk disampaikan ke dalam tausiyah. Contoh teks tausiyah yang bisa dijadikan sebagai referensi bisa disimak di artikel ini.
Contoh Tausiyah Ramadhan 2023
Ilustrasi Tausiyah Ramadhan, sumber foto (Mufid Majnun) by unsplash.com
Mengutip buku Kamus Al-Qur'an: Quranic Explorer oleh Ali As-Sahbuny (2016), pada malam Lailatul Qadar, Allah SWT menurunkan Al-Quran dari Lauh Al- Mahfudz pertama kali ke Baitul Izzah.
Momen terjadinya malam Lailatul Qadar tidak ada yang mengetahui secara pasti. Namun, sejumlah literatur menyebutkan bahwa Lailatul Qadar terjadi pada sepuluh hari terakhir Ramadhan 2023.
Contoh tausiyah Ramadhan tentang Lailatul Qadar yakni sebagai berikut:
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh
Pertama-tama, marilah mengucapkan puji syukur kehadiran Allah SWT, yang mana atas izin-Nya, kita diberi kesempatan untuk berkumpul dalam majelis ini.
Shalawat dan salam saya haturkan kepada junjungan Nabi Agung Muhammad SAW. Sebab, karena beliau kita dapat keluar dari zaman zahiliyah menuju zaman yang terang benderang.
Hadirin dan hadirat yang dirahmati oleh Allah SWT.
Lailatul Qadar merupakan malam yang sangat mulia, karena padamalam itu Allah memberikan keberkahan dan kesejahteraan yang luar biasa bagi makhluk-Nya. Allah SWT berfirman dalam Qs. Al-Qadar:
Innā anzalnāhu fī lailatil-qadr. Wa mā adrāka mā lailatul-qadr. Lailatul-qadri khairum min alfi syahr. Tanazzalul-malā'ikatu war rūḥu fīhā bi'iżni rabbihim min kulli amr(in). Salāmun hiya ḥattā maṭla'il-fajr(i).
Artinya: "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar."
Oleh karena itu, di sepuluh hari terakhi bulan Ramadhan, jangan sampai menyia-nyiakan waktu tersebut dengan hanya melakukan kegiatan duniawi saja. Nikmat yang diberikan Allah SWT sangat besar bagi umat Muslim melalui Lailatul Qadar.
Ibaratnya jika berhasil mendapatkan momen tersebut, maka Anda seperti mendapatkan golden tiket ketika di akhirat kelak.
Sejatinya, kita tidak tahu amalan apa yang akan membawa kita ke kedudukan yang lebih baik di akhirat. Namun, kita dapat mengetuk pintu rahmat Allah SWT dengan mengejar Lailatul Qadar. Semoga kita semua menjadi orang yang beruntung dan meraih malam kemuliaan tersebut. Aammiin ya robbal 'alamin.
Contoh tausiyah Ramadhan tentang Lailatul Qadar yang disebutkan di atas bisa dijadikan referensi untuk disampaikan dalam suatu majelis. Semoga teks tausiyah ini mampu memberikan pencerahan bagi para jemaah. (DLA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar