Search This Blog

Pengertian dan Lawan Kata Krusial dalam Bahasa Indonesia

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pengertian dan Lawan Kata Krusial dalam Bahasa Indonesia
Mar 12th 2023, 17:19, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi lawan kata dari krusial. Foto: Unsplash/Alexander Grey
Ilustrasi lawan kata dari krusial. Foto: Unsplash/Alexander Grey

Antonim atau lawan kata merupakan salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajaran bahasa Indonesia. Dengan banyaknya kosakata dalam bahasa Indonesia, membuat kita kebingungan dalam mengetahui lawan kata suatu kata. Misalnya lawan kata krusial.

Artikel berikut akan menjelaskan tentang pengertian dan lawan kata krusial dalam bahasa Indonesia. Sehingga Anda tidak kesulitan lagi jika menemui pertanyaan semacam ini.

Baca Juga: Lawan Kata Seteru dan Contoh Kalimatnya

Pengertian dan Lawan Kata Krusial dalam Bahasa Indonesia

Ilustrasi lawan kata krusial. Foto: Unsplash/Elisa Calvet B.
Ilustrasi lawan kata krusial. Foto: Unsplash/Elisa Calvet B.

Lawan kata merupakan kebalikan dalam suatu kata. Lawan kata juga tidak hanya memiliki satu jenis, yakni:

Lawan Kata kembar

Lawan kata kembar merupakan jenis lawan yang melibatkan pertentangan antara dua kata. Contohnya adalah mati >< hidup, panjang >< pendek.

Lawan Kata Majemuk

Merupakan jenis lawan kata yang melibatkan pertentangan antara banyak kata. Contohnya adalah baju berwarna ungu >< baju itu berwarna kuning.

Lawan Kata gradual

Lawan kata jenis ini merupakan lawan kata yang mempunyai tingkatan pertentangan antara kata. Contohnya adalah hidangan sederhana >< hidangan mewah.

Lawan Kata Hierarkis

Merupakan jenis lawan kata yang pertentangan antara katanya dalam posisi bertingkat. Contohnya adalah sersan >< mayor, Juni >< Juli.

Lawan Kata Relasional

Merupakan jenis lawan kata yang melibatkan pertentangan antara dua kata yang saling berhubungan. Contohnya adalah murid >< guru, suami >< istri.

Pengertian Krusial

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), krusial diartikan sebagai krusial penting atau esensial untuk memecahkan masalah. Krusial juga dapat diartikan sebagai gawat; genting, menentukan, rumit, sulit sekali, berkenaan dengan kehancuran perusahaan.

Lawan Kata Krusial

Setelah mengetahui pengertian dari krusial, lantas apa lawan katanya?

Dikutip dari buku Sukses Psikotes: Kumpulan 1001 Soal + Bahas Psikotes Terlengkap oleh Ardani Prawira, ‎Tim Redaksi Bintang Wahyu (2015: 114), lawan kata dari krusial adalah sepele.

Contoh Kalimat Krusial

Adapun contoh kalimat dengan kata krusial yakni:

Kepincangan yang tampak, baik pada ketenagakerjaan maupun pendidikan dasar, merupakan aspek yang krusial dalam pembangunan sosial yang berdampak pada sektor perekonomian.

Sedangkan contoh kalimat dengan kata sepele yaitu:

Tempe menjadi salah satu makanan yang disepelekan banyak orang. Padahal di dalamnya mengandung banyak gizi yang baik untuk kesehatan.

Itulah penjelasan tentang pengertian dan lawan kata dari krusial. Semoga penjelasan di atas dapat menambah kosakata bahasa Indonesia Anda, terutama tentang lawan kata.(MZM)

Media files:
01gv7st1yaasrgak5ny5z5m0tb.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar