Search This Blog

Pabrik Kerupuk di Surabaya Ludes Terbakar, 2 Motor Hangus

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pabrik Kerupuk di Surabaya Ludes Terbakar, 2 Motor Hangus
Feb 25th 2023, 11:10, by JatimNow, Jatim Now

Pabrik Kerupuk di Surabaya Ludes Terbakar, 2 Motor Hangus

jatimnow.com - Pabrik pembuatan kerupuk di Jalan Jelidro II Manukan No.25, Sambikerep, Surabaya ludes terbakar, Sabtu (25/2/2023) dini hari. Akibat insiden ini, dua motor juga ikut terbakar habis.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya, Ridwan Mubarun mengatakan, pabrik pembuatan kerupuk yang terbakar itu merupakan bangunan semi permanen, milik Kamit.

"Betul. Terbakar dini hari tadi. (Bangunannya) terbakar habis. Sama dua motor juga ikut terbakar. Tapi alhamdulillah tidak sampai ada korban jiwa," katanya.

Ridwan menjelaskan, berdasarkan keterangan dari sejumlah pegawai di pabrik tersebut, bahwa kebakaran itu bermula saat listrik yang sempat mati.

Sebelum kejadian, para pegawai sedang tidur semua. Tiba-tiba api membesar dan membakar pabrik. Karena panik, para pegawai langsung semburat keluar meski sempat berusaha memadamkan api dengan air seadanya.

Pemilik pabrik yang mengetahui kejadian itu, langsung melapor ke Command Center 112 Surabaya. Hingga kemudian petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya datang ke lokasi.

"Ada 11 unit mobil pemadam diterjunkan ke lokasi. Unit Tempur Pos, Rayon sama Rescue. Alhamdulillah api kemudian dapat dipadamkan," jelasnya.

Untuk penyebab, Ridwan mengatakan belum mengetahui pasti, karena hingga kini masih dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian.

"Dugaan sementara karena korsleting listrik. Tapi kami belum tahu pasti. Masih didalami oleh teman-teman kepolisian," tandasnya.

Lihat Artikel Asli

Media files:
01gt3c6vtg3emqcrthez2y3pms.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar