Dec 12th 2022, 16:19, by Tim Balleo News, BalleoNEWS
Kelurahan Sawagumu, Distrik Sorong Utara, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, keluar sebagai juara pertama lomba desa dan kelurahan tingkat Provinsi serta juara harapan 1 lomba kelurahan tingkat Regional XIV Wilayah Nusa Tenggara, Maluku dan Papua tahun 2022.
Atas prestasi tersebut, Kelurahan Sawagumu mendapat piagam penghargaan dari Menteri Dalam Negeri, yang diserahkan langsung oleh Penjabat Wali Kota Sorong George Yarangga, Senin (12/12).
Penjabat Wali Kota Sorong George Yarangga mengatakan, atas nama pribadi, Pemerintah serta masyarakat Kota Sorong mengucapkan selamat dan apresiasi atas penghargaan yang diperoleh Kelurahan Sawagumu dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia atas juara 1 lomba desa dan kelurahan tingkat Provinsi dan juara harapan 1 Lomba Kelurahan Tingkat Regional XIV Wilayah Nusa Tenggara, Maluku dan Papua tahun 2022.
"Terus tingkatkan prestasi-prestasi yang sudah diperoleh. Penghargaan ini tentunya merupakan kebanggaan kita bersama, karena Kelurahan Sawagumu juga dapat diperhitungkan di tingkat nasional atas pembinaan dan pengawasan pelayanan Kelurahan yang kita lakukan selama ini," ungkapnya.
Prestasi yang diperoleh Kelurahan Sawagumu, sambung George, akan menjadi contoh bagi kelurahan lain khususnya dan pada umumnya kepada semua institusi pemerintah yang ada di Kota Sorong agar bisa berinovasi dan berkreasi baik tingkat pelayanan publik, disiplin serta pembinaan terhadap masyarakat.
Lanjutnya, sebagai Kotamadya dan Ibukota Provinsi Papua Barat Daya, Kota Sorong harus memberikan panutan bagi daerah-daerah lain yang ada di Provinsi Papua Barat.
"Kita harus memberikan contoh terbaik bagi daerah-daerah lainnya, baik itu penilaian di tingkat nasional maupun di tingkat daerah itu sendiri. Harus kita tunjukkan bahwa Kota Sorong selalu memberikan perubahan dan perbedaan yang sangat signifikan, dalam proses pelayanan publik maupun rencana pembangunan Kota Sorong ke depannya," ujarnya.
Bagi Kelurahan Sawagumu, Penjabat Wali Kota Sorong berharap tidak hanya cukup bangga pada hari ini saja. Namun harus terus mempertahankan capaian dan prestasinya, bila perlu lebih meningkatkan lagi inovasi baru lainnya untuk selalu menjadi teladan dalam penilaian dalam hal pembinaan dan pengawasan pemerintahan.
"Bagi kelurahan-kelurahan lainnya, saya berharap juga bahwa inovasi dan geliat pembangunan di setiap kelurahan terus dilakukan, karena kelurahan merupakan wilayah terkecil dari suatu daerah yang selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar