Search This Blog

Prabowo ke Aceh Lagi, Tinjau Langsung Kondisi Lapangan Usai Bencana

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Prabowo ke Aceh Lagi, Tinjau Langsung Kondisi Lapangan Usai Bencana
Dec 7th 2025, 10:54 by kumparanNEWS

Presiden Prabowo Subianto bertolak menuju Provinsi Aceh untuk meninjau langsung penanganan bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di tanah rencong untuk kedua kalinya, Minggu (7/12/2025). Foto: Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Prabowo Subianto bertolak menuju Provinsi Aceh untuk meninjau langsung penanganan bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di tanah rencong untuk kedua kalinya, Minggu (7/12/2025). Foto: Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden

Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Aceh Besar untuk meninjau langsung penanganan bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Tanah Rencong untuk kedua kalinya.

Pantauan di lokasi, Prabowo tiba pada pukul 10.20 WIB, Minggu (7/12). Terlihat ia keluar dari pesawat kepresidenan PK-GRD mengenakan setelan safari berwarna krem.

Setelah tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Prabowo kemudian menuju helikopter yang telah disiapkan untuk menuju titik yang terdampak bencana.

Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Aceh Besar, Minggu (7/12).  Foto: Zamachsyari/kumparan
Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Aceh Besar, Minggu (7/12). Foto: Zamachsyari/kumparan

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju wilayah terdampak bencana yakni Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Luar Negeri Sugiono, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, dan Kepala Badan Komunikasi Pemerintah Angga Raka Prabowo.

Berdasarkan keterangan resmi dari Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Prabowo diagendakan meninjau titik yang mengalami kerusakan dan dampak signifikan akibat banjir, sekaligus menerima laporan terbaru dari pemerintah daerah dan instansi terkait.

Prabowo juga akan memantau distribusi bantuan, proses evakuasi warga, serta langkah-langkah pembukaan akses jalan. Pemerintah menegaskan bahwa penanganan banjir di Aceh menjadi prioritas nasional dan seluruh sumber daya dikerahkan untuk mempercepat pemulihan kondisi masyarakat.

Media files:
01kbva8cnqhg1t88j6c4t24ty3.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar