Petenis Indonesia, Janice Tjen mengembalikan bola ke arah Veronika Kudermetova, petenis Rusia, pada putaran pertama kejuaraan tenis AS Terbuka, Minggu (24/8/2025). Foto: Anthony Behar/Sipa USA/Reuters
Janice Tjen bersama petenis Polandia, Katarzyna Piter, menjuarai sektor ganda putri Guangzhou Open 2025 usai mengalahkan Eudice Chong (Hong Kong)/Liang En-shuo (Taiwan) dalam partai final yang digelar di Nansha International Tennis Center, China, pada Minggu (26/10). Skor akhir 3-6, 6-3, dan 10-5.
Bagi Janice pribadi, ini adalah gelar turnamen level WTA 250 pertama dalam kariernya. Sebelumnya, ia telah menjuarai tunggal putri Jinan Open dan ganda putri Suzhou Open bersama Aldila Sutjiadi, di mana dua turnamen itu merupakan WTA 125.
Janice pernah masuk final WTA 250 di Sao Paolo Open. Namun, ia hanya menjadi runner up usai dikalahkan Tiantsoa Rakotomanga Rajaonah asal Prancis.
Petenis Indonesia Janice Tjen saat melawan Inggris Emma Raducanu pada pertandingan putaran kedua US Open di Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat, Kamis (28/8/2025). Foto: Andres Kudacki/AP Photo
Gelar juara Guangzhou Open ini bisa mendongkrak posisi Janice di ranking ganda putri. Posisinya sementara ini berada di urutan 159.
Adapun di Guangzhou Open, Janice Tjen juga sebenarnya bermain di sektor tunggal putri. Namun, langkahnya terhenti di babak kualifikasi. Di sektor tunggal, Janice memiliki ranking WTA lebih baik, yakni 80.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar