Search This Blog

Nandi Juliawan, Pemeran Encuy di Preman Pensiun, Ditemukan Tewas di Rumahnya

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Nandi Juliawan, Pemeran Encuy di Preman Pensiun, Ditemukan Tewas di Rumahnya
Sep 7th 2025, 10:49 by kumparanHITS

Nandi Juliawan, pemeran Encuy di sinetron Preman Pensiun. Foto: Instagram @abenk_marco
Nandi Juliawan, pemeran Encuy di sinetron Preman Pensiun. Foto: Instagram @abenk_marco

Nandi Juliawan (32), seorang artis sinetron asal Garut, Jawa Barat ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya. Pemeran Encuy di sinetron Preman Pensiun ini diduga mengakhiri hidupnya sendiri.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Garut, AKP Joko Prihatin membenarkan Nandi ditemukan di dalam rumahnya di wilayah Kecamatan Karangpawitan.

"Ditemukan meninggalnya tadi malam, Sabtu, 7 September 2025 sekitar pukul 21.00," kata Joko, Minggu (8/9).

Pesinetron Nandi Juliawan ditemukan meninggal di rumahnya. Foto: Dok istimewa
Pesinetron Nandi Juliawan ditemukan meninggal di rumahnya. Foto: Dok istimewa

Joko menjelaskan Nandi ditemukan pertama kali oleh istrinya yang baru pulang berjualan di kawasan Jalan Veteran, Garut Kota.

"Saat sampai dan masuk ke rumah, istrinya melihat korban sudah dalam kondisi tergantung di samping tangga. Kondisi lehernya terikat oleh sarung yang dikaitkan ke pagar pembatas lantai atas," jelas Joko.

Atas temuan tersebut, menurut Joko, istri korban langsung meminta tolong ke tetangganya dan melaporkan ke polisi. Pihak kepolisian yang menerima info tersebut langsung bergerak ke lokasi kejadian.

Pihak kepolisian dari Polsek Karangpawitan dan Inafis Satuan Reserse Kriminal Polres Garut langsung melakukan melakukan pengecekan. Hasilnya, kondisi Nandi sudah meninggal dunia dan langsung dievakuasi.

Menurut Joko, pihak keluarga korban menolak dilakukan autopsi. "Penolakan tersebut dibarengi surat keterangan yang ditandatangani oleh pihak keluarga di atas materai," katanya.

Diketahui, jenazah Nandi Juliawan langsung dimakamkan oleh pihak keluarga tadi malam di tempat pemakaman yang telah disiapkan.

Salah satu rekan Nandi di sinetron Preman Pensiun, Abenk Marco, juga mengumumkan berita duka ini di unggahan Instagramnya. Ia turut mendoakan agar keluarga Nandi diberikan ketabahan.

"Satu lagi sahabat pergi di sinetron Preman Pensiun, Rest in Peace,. "Encuy" Doa terbaik untukmu sobat,. Dan buat keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan kesabaran dan ketabahan, Amin Yra 🙏," tulisnya di kolom caption.

Nandi Juliawan sempat memerankan sejumlah sinema elektronik (Sinetron) di sejumlah televisi nasional. Beberapa di antaranya adalah Preman Pensiun dan Suparman Reborn.

Selain bermain sinetron, Nandi juga sempat berperan di film Pesan Bermakna yang pembuatannya diprakarsai oleh Mahkamah Agung.

Nandi dikenal sosok yang ceria di kalangan rekan-rekannya dan sempat memiliki akun instagram untuk lucu-lucuan bersama teman-temannya. Ia juga beberapa kali terlibat aktif yang digagas oleh komunitas pemuda di Garut.

Media files:
01k4h3trq5asftss031fd1cq1x.jpg image/jpeg,
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar