Search This Blog

Link dan Cara Nonton Live Streaming Big Match Liga 1 Malut United vs Persib

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Link dan Cara Nonton Live Streaming Big Match Liga 1 Malut United vs Persib
May 2nd 2025, 15:00, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib. Foto: Pexels/RF._.studio _
Ilustrasi link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib. Foto: Pexels/RF._.studio _

Persib Bandung selangkah lagi bisa mempertahankan gelar juara Liga 1. Namun di laga kali ini, Jumat, 2 Mei 2025 pukul 19.00 WIB, Persib Bandung harus bertanding dengan lawan berat, Malut United. Oleh karena itu, link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib banyak dicari.

Di liga ini, Persib hanya membutuhkan dua poin tambahan. Apabila menang, maka dipastikan gelar juara Liga 1 2024/2025 akan kembali ke tanah Bandung.

Link dan Cara Nonton Live Streaming Malut United vs Persib

Ilustrasi link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib. Foto: Pexels/Tembela Bohle
Ilustrasi link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib. Foto: Pexels/Tembela Bohle

Persib Bandung menjadi pemimpin klasmemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan mengoleksi 64 poin. Sedangkan tim yang menempati posisi kedua adalah Dewa United dengan 53 poin.

Artinya, Maung Bandung unggul 11 poin dari Dewa United. Dengan Liga 1 menyisakan empat pertandingan tersisa, tim asuhan Bojan Hodak hanya membutuhkan dua poin lagi untuk memastikan gelar juara di musim ini.

Sebelum itu, Persib Bandung harus melawat ke Stadion Gelora Kie Raha Ternate kandang Malut United pada Jumat, 2 Mei 2025 pukul 19.00 WIB. Terlebih, tim dengan julukan Laskar Kie Raha baru tumbang satu kali selama tahun 2025.

Selain itu, tim asuhan Imran Nahumarury juga mengincar kemenangan di kandangnya untuk bisa naik posisi klasemenen. Oleh karena itu, Persib Bandung harus ekstra hati-hati saat agar tidak menjadi korban selanjutnya dari Malut United.

Adapun link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib yang dikutip dari laman vidio.com yakni:

https://www.vidio.com/live/17850-bri-liga-1?schedule_id=4253804

Untuk cara menonton big match tersebut sebagai berikut.

  1. Unduh dan instal aplikasi Video di Play Store atau App Store

  2. Masuk dan login dengan email, nomor HP, atau akun Facebook

  3. Pilih menu "Subscribe" di kanan atas layar

  4. Pilih opsi menu "Mulai Berlangganan"

  5. Pilih paket Platinum, Premier League, Serie A + F1, Premier League + Serie A + F1, Vidio x Spotify, atau Platinum Mahasiswa

  6. Pilih metode pembayaran yang diinginkan

  7. Klik "Continue"

  8. Setelah selesai, klik https://www.vidio.com/live/17850-bri-liga-1?schedule_id=4253804 atau masuk ke opsi menu "BRI Liga 1"

  9. Pilih pertandingan Malut United vs Persib Bandung pada Jumat, 2 Mei 2025 pukul 19.00 WIB

  10. Kemudian, penonton akan dialihkan ke halaman baru yang menayangkan pertandingan tersebut.

Baca Juga: Link dan Cara Nonton Live Streaming Barito Putera vs Dewa United dan Prediksinya

Dengan mengetahui link dan cara nonton live streaming Malut United vs Persib pada Jumat, 2 Mei 2025 pukul 19.00 WIB, sudah bisa menikmati pertandingan tersebut. Dengan Persib Bandung hanya perlu 2 poin tambahan membuat para Bobotoh tak sabar menjadi saksi raihan gelar ke-4 Liga 1 Persib Bandung di musim ini.(MZM)

Media files:
01jt7vk0048x99d6q2d0zpmces.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar