Mar 2nd 2025, 13:29, by Salmah Muslimah, kumparanNEWS
Ilustrasi polisi. Foto: Shutterstock
Kasus polisi di Polres Dairi yakni Brigadir DS yang kepergok mencuri dan dilaporkan, berakhir damai.
Hal ini dikonfirmasi oleh Kapolres Dairi AKBP Faisal Andri.
"Dapat kami beritahu bahwasanya kasus pencurian yang dilakukan oleh oknum Polri berinisial DS dan korban yang berinisial YG sudah berdamai," kata Faisal, Minggu (2/3).
Meski begitu, kata Faisal, Brigadir DS akan tetap menjalani pemeriksaan oleh Propam Polres Dairi.
"Meskipun kasus tersebut sudah berdamai, oknum DS masih akan terus menjalani pemeriksaan di Propam Polres Dairi, sembari menunggu hukuman apa yang akan diberikan," jelasnya.
Meski begitu, Faisal tidak membeberkan lebih rinci barang apa yang dicuri Brigadir DS. Termasuk, tidak membeberkan kronologi aksi pencurian pada Jumat (28/1) malam itu. Brigadir DS nyaris diamuk oleh massa saat momen kepergok itu.
"Barang hasil curian tersebut akan dikembalikan oleh DS kepada pihak korban, karena korban sudah memaafkan," jelasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar