Aug 28th 2024, 18:52, by Salmah Muslimah, kumparanNEWS
KH Ali Makki Zaini atau akrab disapa Gus Makki maju sebagai bakal calon bupati (Bacabup) Banyuwangi dan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi pada Rabu, (28/8/24).
Gus Makki didampingi Ali Ruchi sebagai bakal calon wakil bupati dengan dukungan partai tunggal yaitu Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
PKB yang meraih 9 kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 memasang target memenangi Pilkada 2024 sebanyak 703 ribu suara. Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Banyuwangi untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mencapai 1.341.678 pemilih.
"Ada beberapa hal unik yang kami lalui dan selalu berkaitan dengan angka 703, yang kemudian membuat kami menjadikan angka tersebut sebagai target perolehan suara," terang tim pemenangan, Kusnan Abadi.
Sementara itu, Gus Makki mengatakan akan bekerja keras untuk memenangkan hati masyarakat Banyuwangi dengan mengawali sowan kepada para sesepuh.
Terkait dirinya yang hanya didukung partai tunggal, sementara lawannya yang merupakan Petahana Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengantongi restu 16 partai politik, Gus Makki mengaku tak gentar.
"Kali ini adalah pilihan bupati bukan pilihan partai politik. Kami memang hanya diusung PKB dan akan menang melalui perahu PKB," tegasnya.
Baginya, tidak kata pesimis, karena ketika pihaknya dianggap underdog atau tidak diunggulkan dan dianggap remeh, mereka akan membuktikan bahwa hal tersebut tidak benar.
"Kami akan buktikan bahwa kami tidak seperti yang mereka katakan," ujarnya.
Untuk diketahui, sebelum mendapatkan rekomendasi dan mendaftarkan diri ke KPU, Gus Makki lebih dulu mendapatkan surat tugas dari PKB untuk meningkatkan elektabilitas.
Selama 6 bulan dan melalui jalan politik yang berliku, Gus Makki telah berupaya meningkatkan elektabilitasnya dengan mengunjungi 253 titik di wilayah Banyuwangi.
Dari 253 titik yang dikunjungi, Gus Makki menerima berbagai keluhan masyarakat, antara lain pupuk mudah, sembako murah, dan jalan di desa dapat sebagus di wilayah kota.
"Permintaan masyarakat Banyuwangi tidak muluk-muluk, 3 hal tersebut adalah kebutuhan dasar masyarakat Banyuwangi, dan sesuai pakem PKB, PKB Solusi Indonesia, PKB Banyuwangi akan menjadi solusi untuk Banyuwangi," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar