Jul 28th 2024, 20:28, by Soni Insan Bagus L, kumparanSPORT
Atletik bertanding pada laga penyisihan grup bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Sabtu (27/7/2024). Foto: Kin Cheung/AP Photo
Gregoria Mariska Tunjung menghadapi tunggal putri Ukraina, Polina Buhrova, di Grup G Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7). Hasilnya, Gregoria menang dua gim langsung.
Gregoria menang dengan skor 21-10 dan 21-15 dalam 30 menit. Ini adalah pertandingan pertama Gregoria di Grup G Olimpiade Paris 2024.
Jalannya Pertandingan Gregoria vs Polina
Gregoria Tunjung tancap gas sejak awal pertandingan. Ia berhasil mendominasi dan unggul jauh hingga skor 8-1. Setelah itu, Gregoria beberapa kali melakukan kesalahan, namun ia tetap mampu masuk interval dengan memimpin 11-6.
Kembali dari interval, Gregoria kerap melepaskan pukulan yang sulit diantisipasi Polina Buhrova. Ia jarang melepaskan smash keras, namun pukulan Gregoria cukup akurat. Alhasil, ia memimpin 14-7.
Setelah itu, Gregoria masih konsisten menjaga keunggulan. Ia memenangi gim pertama dengan skor 21-10.
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri China Wang Zhi Yi dalam babak perempat final Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (7/6/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO
Pertarungan ketat tersaji di awal-awal gim kedua. Gregoria sempat gagal menemui sasaran, pukulannya keluar area lapangan. Skor imbang 7-7 mewarnai awal gim kedua.
Setelah melewati pertarungan sengit, Gregoria tertinggal 8-11 saat masuk interval. Kembali dari interval, Gregoria mampu bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 13-13. Ia lantas berbalik unggul dan memimpin 15-13.
Gregoria semakin percaya diri dan mengontrol permainan. Ia berhasil membuat Polina Buhrova kewalahan. Gregoria lantas memenangi gim kedua dengan skor 21-15.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar