Mar 7th 2024, 20:12, by Azrumi El Ghazali, kumparanBOLA
Thom Haye dalam balutan jersey Timnas Indonesia pada Desember 2023. Foto: PSSI
PSSI memohon kepada pemerintah agar proses naturalisasi Thom Haye, Maarten Paes, dan Ragnar Oratmangoen dipercepat. Wakil Ketum PSSI, Zainuddin Amali, targetkan ketiga calon pemain Timnas Indonesia itu sudah mengambil sumpah WNI pada tanggal 12 Maret mendatang.
Dengan begitu, Zainuddin berharap ketiganya bisa segera mengenakan jersey skuad 'Garuda' dan melaksanakan debutnya kala Timnas Indonesia bersua Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 21 Maret. PSSI yakin dengan kehadiran ketiganya pada tim besutan Shin Tae-yong itu Timnas Indonesia bisa mencuri poin penuh dari Vietnam.
Baik Haye, Paes, dan Ragnar ketiganya akan segera mendarat di Indonesia pada tanggal 11 Maret demi merampungkan administrasi dan persyaratan sebagai WNI. Melalui sidang bersama Kemenpora dan PSSI, DPR Komisi X juga telah mengabulkan permohonan naturalisasi ketiganya pada Kamis (7/3) pagi WIB.
"Ini harapan Federasi ya (PSSI), kami berharap tanggal 12 Maret mereka bertiga sudah sumpah. Supaya bisa main melawan Vietnam. Kalau lewat itu, nanti harus nunggu lagi kan sayang kalau begitu. Kita harus dapat poin dengan Vietnam ini," papar Zainuddin di Jakarta.
Zainudin Amali, Waketum I PSSI Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
"Mereka (Haye, Paes, Ragnar) tanggal 11 rencananya bisa datang ke sini, sehingga prosesnya dan sumpah bisa selesai. Tetapi mereka harus balik lagi, karena kompetisi di sana masih jalan" tambahnya.
Zainuddin tegas berharap Pemerintah segera bertindak cepat dalam menangani proses naturalisasi ketiganya. Hal itu agar ketiganya agar tidak kehilangan momentum bersama Timnas Indonesia di putaran Kualifikasi Piala 2026.
"Tergantung di sini (DPR), artinya kita PSSI sudah mengupayakan. di luar itu, kami tidak bisa dan mungkin hilang momentumnya," tutupnya.
Timnas Indonesia dijadwalkan menjalani laga kandang kala bersua Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 21 Maret di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Thom Haye, Maarten Paes, dan Ragnar Oratmangoen diharapkan mampu bergabung dan menjadi amunisi tambahan bagi skuad 'Garuda'.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar