Search This Blog

IHSG Diprediksi Menguat, Berikut Rekomendasi Saham Hari Ini

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
IHSG Diprediksi Menguat, Berikut Rekomendasi Saham Hari Ini
Mar 8th 2024, 07:41, by Ema Fitriyani, kumparanBISNIS

Warga melihat layar pergerakan saham di Jakarta, Kamis (24/2/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
Warga melihat layar pergerakan saham di Jakarta, Kamis (24/2/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan hari ini, Jumat (8/3). Pada perdagangan Kamis (7/3), IHSG ditutup naik 44,16 poin (0,60 persen) ke 7.373,96.

Head of Research Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan, mengatakan secara teknikal, IHSG tertahan di level resisten kuat di 7375 setelah membentuk pola rising window, mengindikasikan peluang konsolidasi antara 7350 - 7385.

"Indikator MACD menunjukkan sinyal golden cross dan tervalidasi dengan pelebaran pada slope positif, sementara indikator Stochastic cenderung bergerak naik menuju area oversold. Dengan demikian, IHSG diperkirakan akan mengalami konsolidasi di rentang 7350 - 7385 pada Jumat," jelas Valdy dalam analisisnya, Jumat (8/3).

Valdy menerangkan, faktor global terkait rilis data Consumer Credit Change di Amerika Serikat (AS) pada Januari 2024 diproyeksikan meningkat menjadi USD 9.25 miliar, naik dari angka sebelumnya sebesar USD 1.56 miliar di Desember 2023. Namun, data inflasi AS menunjukkan penurunan menjadi 3.1 persen pada Januari 2024.

"Penurunan inflasi ini memberikan indikasi bahwa meskipun terjadi peningkatan konsumsi kredit, harga barang dan jasa cenderung stabil atau bahkan menurun, sehingga konsumen merasa lebih percaya diri terhadap prospek ekonomi ke depannya," tuturnya.

Sementara faktor regional, investor tengah menantikan rilis data ekonomi Jepang yang menunjukan optimistis terhadap perekonomian. Leading economic index prel pada Desember 2023 berada di level 110.20, serta didukung oleh data coincident index prel diproyeksikan akan tertahan pada level 115.90.

Karyawan mengamati pergerakan harga saham di Profindo Sekuritas, Jakarta, Senin (6/9). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Karyawan mengamati pergerakan harga saham di Profindo Sekuritas, Jakarta, Senin (6/9). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Di samping itu, lanjut Valdy, perhatian juga tertuju pada rilis data inflasi China hari ini, yang diperkirakan akan meningkat menjadi 0.40 persen pada Februari 2024, dari sebelumnya -0.80 persen pada Januari 2024. Hal ini mengindikasikan tingkat konsumsi di China mulai meningkat.

Adapun faktor domestik, terdapat penurunan pada cadangan devisa Indonesia di Februari 2024 menjadi USD 144 miliar, menurun dari level sebelumnya USD 145 miliar pada Januari 2024. Penurunan ini disebabkan oleh proses pembayaran utang luar negeri oleh pemerintah.

Meskipun turun cadangan devisa masih menunjukkan kekuatan yang signifikan. "Hal ini ditunjukan dengan tingkat pembiayaan yang seimbang dengan 6.5 bulan impor atau 6.3 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, yang secara jelas melebihi standar internasional sekitar 3 bulan impor," tandas Valdy.

Valdy merekomendasikan saham yang bisa dikoleksi hari ini meliputi TINS, MDKA, ACES, ADMR dan TKIM.

Sementara itu, Analis Bhina Artha Sekuritas, Ivan Rosanova, menjelaskan IHSG ditutup tipis di bawah resisten fraktal 7403, penembusan di atasnya akan mengonfirmasi pembentukan wave (v). Menurutnya, IHSG dapat melanjutkan penguatan menuju 7503.

"Namun, selama IHSG masih di bawah 7403 maka dapat memulai pullback minor menuju area 7270-7330 selama resisten 7403 tidak ditembus. Level support IHSG berada di 7234, 7200, 7099 dan 7021, sementara level resistennya di 7403, 7503 dan 7606. Berdasarkan indikator MACD dalam kondisi netral," jelas Ivan.

Adapun saham-saham rekomendasi Ivan yang bisa diperhatikan investor hari ini yaitu PGEO, SMGR, TLKM, UNTR, dan UNVR.

***

Disclaimer: Keputusan investasi sepenuhnya didasarkan pada pertimbangan dan keputusan pembaca. Berita ini bukan merupakan ajakan untuk membeli, menahan, atau menjual suatu produk investasi tertentu.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar