Search This Blog

Gibran soal Makan Siang Gratis Pakai Subsidi BBM: Belum Dilantik Sudah Ribut

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Gibran soal Makan Siang Gratis Pakai Subsidi BBM: Belum Dilantik Sudah Ribut
Feb 17th 2024, 10:41, by Salmah Muslimah, kumparanNEWS

Wali Kota Solo sekaligus cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ditemui seusai upacara HUT ke-279 Kota Solo di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, Sabtu (17/2/2024). Foto: Dok. Istimewa
Wali Kota Solo sekaligus cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ditemui seusai upacara HUT ke-279 Kota Solo di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, Sabtu (17/2/2024). Foto: Dok. Istimewa

Cawapres 02, Gibran Rakabuming Raka, buka suara terkait ramainya wacana pencabutan subsidi BBM untuk merealisasikan program makan siang gratis.

Putra sulung Presiden Jokowi ini menegaskan hal itu baru dilakukan perhitungan. Ia pun menyebut bahwa capres dan cawapres Pilpres 2024 belum dilantik, tetapi sudah pada ribut.

"Nanti kami kaji lagi [pencabutan subsidi BBM] nggeh, anggarannya, sasarannya, tenang saja nggeh. Saya belum dilantik sudah pada ribut ya, tenang saja nggeh," ujar Gibran ditemui seusai upacara HUT ke-279 Kota Solo di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, Sabtu (17/2).

Wali Kota Solo sekaligus cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ditemui seusai upacara HUT ke-279 Kota Solo di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, Sabtu (17/2/2024). Foto: Dok. Istimewa
Wali Kota Solo sekaligus cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ditemui seusai upacara HUT ke-279 Kota Solo di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah, Sabtu (17/2/2024). Foto: Dok. Istimewa

Gibran menegaskan saat ini fokusnya adalah mengawal perhitungan real count KPU RI. Menurut dia, program paslon 02 Prabowo-Gibran akan dijalankan dan dikaji dengan baik.

"Ini fokusnya sekarang adalah perhitungan real count. Yang seperti itu program-program pasti dijalankan, dikaji dengan baik," katanya.

Dia menambahkan yang penting program visi misi kampanye bisa bermanfaat untuk masyarakat luas. Ia pun meminta masyarakat untuk bersabar.

Media files:
01hpthsegrwp6pchgppb1z674q.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar