Search This Blog

Berita Populer: Target Penjualan Mobil 2024; Keunggulan Yamaha Fazzio

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Berita Populer: Target Penjualan Mobil 2024; Keunggulan Yamaha Fazzio
Dec 16th 2023, 08:09, by Sena Pratama, kumparanOTO

Pengunjung melihat mobil-mobil yang dipamerkan pada hari terakhir pameran otomotif Jakarta Auto Week 2022 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Minggu (20/3/2022). Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO
Pengunjung melihat mobil-mobil yang dipamerkan pada hari terakhir pameran otomotif Jakarta Auto Week 2022 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Minggu (20/3/2022). Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO

Target penjualan mobil atau kendaraan pada tahun 2024 mendatang oleh Gaikindo menjadi salah satu berita populer kumparanOTO, Jumat (15/12).

Kemudian intip keunggulan motor skutik Yamaha Fazzio yang berkelas, serta mobil listrik Wuling BinguoEV sudah terpesan lebih dari 3.000 unit.

Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

Ada Pemilu, Gaikindo Pede Penjualan Mobil Tembus 1,1 Juta Unit Tahun 2024

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) telah mematok target penjualan mobil sebanyak 1,1 juta unit tahun depan. Lebih tinggi dari tahun ini sebanyak 1,05 juta unit.

Menurut Sekretaris Umum Gaikindo Kukuh Kumara, asosiasi optimistis kondisi market pada 2024 akan bergairah. Apalagi akan banyak merek baru, sehingga pilihan model bisa memacu perkembangan pasar.

Daya Tarik yang Membuat Yamaha Fazzio Berkelas

Tidak salah bila Yamaha Fazzio bisa disebut sebagai motor skutik kelas 125 cc yang memiliki desain berkelas. Masuk kategori Classy Yamaha, Fazzio menawarkan desain klasik modern yang stylish.

Bentuknya serba membulat, mulai dari lampu depan yang sudah LED hingga lampu penanda belok dan rem yang menjadikannya senada. Belum lagi soal berbagai pilihan warna yang atraktif.

Wuling BinguoEV Dipesan 3.000 Unit Sebulan, Harga Mulai Rp 358 Juta

Vice President Wuling Motors Arif Pramadana mengeklaim, jumlah pemesanan mobil listrik terbaru mereka Wuling BinguoEV telah mencapai lebih dari 3.000 unit.

"Air ev menjadi kendaraan listrik terlaris lebih dari 13 ribu unit sejak Agustus 2022, selain itu periode pre-book BinguoEV menarik perhatian yang ditandai dengan angka pemesanan lebih dari 3.000 SPK," ujar Arif saat peluncuran harga BinguoEV di Jakarta Timur, Jumat (15/12).

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar