Oct 14th 2023, 18:49, by Sena Pratama, kumparanOTO
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menawarkan layanan uji emisi gratis untuk para pemilik mobil Hyundai maupun merek lainnya di Gandaria City Mall, Jakarta. Program ini merupakan salah satu yang ditawarkan pada acara Hari H: Harinya Hyundai.
"Proses pengecekan akan dilakukan di area Hyundai Before Service, lama pengerjaan tergantung mobil. Biasanya antara 30 menit sampai satu jam paling cepat," terang Head of After Sales Department PT HMID, Putra Samiaji ditemui di Jakarta (14/10).
Pengunjung yang berniat mengecek emisi kendaraannya dapat mulai mendatangi lokasi dari pukul 10:00 sampai 16:00 WIB. Selain uji emisi, terdapat pemeriksaan dan perawatan ringan seperti ganti oli mesin khusus pemilik mobil Hyundai. Berikut detail layanan lainnya.
Gratis vehicle multi inspection
Gratis waterless car wash
Gratis fogging disinfectant
Gratis pengisian nitrogen/angin ban
Gratis scanning Hyundai dengan GDS
Gratis oli dua liter untuk setiap penggantian oli
Voucher potongan 20 persen untuk service berikutnya
Potongan 20 persen untuk pembelian aksesori selama acara berlangsung.
Acara yang diselenggarakan di area Premium Parkir selama 14-15 Oktober 2023 itu juga menghadirkan aktivitas menarik lainnya, meliputi workshop, fun safety driving, sampai dengan talkshow. Acara tersebut buka menyesuaikan jam operasi mal.
Selain itu, aktivitas yang dilakukan di luar ruangan alias outdoor ini juga bersifat gratis yang cocok untuk keluarga selama di akhir pekan. Pengunjung juga akan disuguhkan dengan penampilan artis ternama seperti GAC, GiGi, dan Nex Carlos.
Terdapat layanan purna jual bagi yang berminat untuk melihat dan mendapatkan promo menarik untuk mobil-mobil baru Hyundai. Unit yang dipajang terdapat Creta, IONIQ 5, IONIQ 6, Stargazer, Stargazer X.
Tidak hanya mengamati lebih dekat, para pengunjung juga dapat merasakan langsung produk-produk Hyundai alias test drive untuk merasakan kecanggihan fitur Hyundai SmartSense.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar