Search This Blog

XL Axiata Jamin Sinyal 4G Sepanjang Jalur MRT Bawah Tanah, Selalu Tersedia

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
XL Axiata Jamin Sinyal 4G Sepanjang Jalur MRT Bawah Tanah, Selalu Tersedia
Sep 16th 2023, 10:48, by Kevin S Kurnianto, kumparanTECH

Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata
Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata

XL Axiata memastikan jaringan 4G di sepanjang jalur bawah tanah MRT Jakarta selalu tersedia. Pihaknya juga akan terus meningkatkan kualitas jaringan untuk memastikan kebutuhan pelanggan terpenuhi.

Dengan demikian, para pelanggan bisa tetap bisa terhubung dan produktif selama menggunakan MRT Jakarta. Head Network Operations XL Axiata Region Jabodetabek, Okrisimon, mengatakan bahwa kuatnya jaringan akan sangat dibutuhkan para pengguna transportasi ini.

"Dengan semakin pentingnya keberadaan layanan MRT Jakarta bagi masyarakat Ibu Kota Jakarta sebagai sarana transportasi publik yang efisien, kami akhirnya bisa menghadirkan layanan XL Axiata bagi seluruh pelanggan di semua stasiun dan jalur bawah tanah MRT Jakarta," kata Okrisimon.

Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata
Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata

"Kami juga memahami bahwa keberadaan jaringan dan sinyal XL Axiata di MRT Jakarta telah menjadi kebutuhan pelanggan untuk tetap terhubung dan produktif mengingat MRT banyak digunakan oleh kaum pekerja di berbagai kawasan bisnis utama Jakarta."

Okrisimon menambahkan, tiga minggu sejak layanan XL Axiata hadir di jalur bawah tanah MRT Jakarta, tercatat terjadi peningkatan trafik di sepanjang jalur MRT sebesar 7 persen. Ini adalah awal yang sangat baik, karena pelanggan XL Axiata bisa langsung memanfaatkan koneksi jaringan di sepanjang rute MRT.

XL Axiata akan terus melakukan monitoring terhadap peningkatan trafik yang terjadi di sepanjang jalur MRT Jakarta. Ini termasuk dalam hal meningkatkan kualitas jaringan untuk memastikan kebutuhan pelanggan terpenuhi.

Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata
Sinyal 4G XL Axiata di Stasiun MRT. Foto: XL Axiata

Selain jalur MRT, XL Axiata memastikan kualitas jaringan 4G LTE di jalur LRT telah terlayani dengan optimal, baik yang berada di lintas Cibubur maupun lintas Bekasi. Seluruh jalur LRT termasuk semua stasiun sudah terlayani dengan lebih dari 2.300 BTS 4G.

"Kami telah melakukan pengecekan kualitas jaringan XL Axiata di sepanjang jalur LRT Jabodebek. Sejauh ini bisa kami pastikan bahwa seluruh jalur LRT termasuk semua stasiun baik yang berada di lintas Cibubur maupun lintas Bekasi semuanya sudah terlayani oleh jaringan 4G," kata Okrisimon.

Tim jaringan XL Axiata akan terus memastikan kualitas jaringan serta melihat potensi dan kebutuhan masyarakat atau pelanggan yang akan menggunakan LRT. Ini dilakukan agar jaringan tetap siap jika di kemudian hari terjadi peningkatan trafik saat nanti LRT beroperasi penuh.

Untuk menopang layanan yang berkualitas, di seluruh wilayah, XL Axiata memiliki total lebih dari 10.000 BTS di DKI Jakarta dan sebagian besarnya adalah BTS 4G.

Media files:
01habz9xyhp6pvvt2jhytm7m7z.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar