Aug 4th 2023, 19:03, by Tim Manado Bacirita, Manado Bacirita
Ilustrasi gempa
MANADO - Gempa bumi mengguncang Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (4/8). Gempa dirasakan sekitar pukul 19.48 WITA.
Informasi dari BMKG, gempa tersebut berkekuatan 6,0 magnitudo. Gempa berpusat 117 km tenggara Tutuyan dengan kedalaman 10 km.
BMKG menyebutkan jika gempa itu tak berpotensi tsunami, tapi warga diminta tetap waspada dengan gempa susulan.
Sementara itu, guncangan gempa terasa hingga di Kota Manado. Warga mengaku sekitar 5 detik guncangan gempa terasa walaupun tidak terlalu kuat untuk membuat panik.
"Terasa bergoyang, tapi tidak terlalu lama dan kuat," ujar Stenly, warga asal Tikala.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar