Search This Blog

Penjelasan Lengkap tentang Sinonim Parno sebagai Bahasa Gaul

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Penjelasan Lengkap tentang Sinonim Parno sebagai Bahasa Gaul
Jul 1st 2023, 19:13, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Kat Smith
Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Kat Smith

Parno merupakan salah satu kata populer yang banyak digunakan oleh pengguna bahasa Indonesia. Walaupun banyak pengguna bahasa Indonesia yang menggunakannya, tidak semua orang mengetahui sinonim parno.

Tidak mengetahui sinonim dari parno adalah kondisi yang wajar sebab kata tersebut bukan kata baku dalam bahasa Indonesia. Kata parno lebih merujuk pada bahasa gaul sehingga perlu pemahaman lebih lanjut untuk mengetahui sinonimnya.

Asal-usul Kata Parno

Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Andrea Piacquadio
Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Andrea Piacquadio

Mengutip dari Lolos Psikotes dan TPA Panggilan Kerja SMA karya Pembash (2014: 5), sinonim adalah suatu kata yang memiliki bentuk berbeda, tetapi memiliki pengertian yang sama atau mirip. Oleh sebab itu, sinonim juga memiliki arti sebagai persamaan kata.

Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat dipahami bahwa ketika membahas tentang sinonim dari parno artinya mencari kata yang mempunyai pengertian serupa dengan pengertian parno. Namun, kata parno tidak mempunyai pengertian dalam bahasa Indonesia.

Hal itu dikarenakan oleh kondisi kata parno yang bukan bahasa baku, melainkan bahasa gaul. Jadi, untuk mengetahui sinonimnya, perlu pemahaman tentang asal usul dari kata parno.

Kata parno sebenarnya berasal dari kata paranoid. Mengutip dari Tips Menangani Siswa yang Membutuhkan Perhatian Khusus karya Putranto (2015: 166), paranoid merupakan kata sifat untuk penderita paranoia.

Masih dalam buku yang sama, Putranto (2015: 166) juga menjelaskan bahwa paranoia merupakan penyakit mental yang membuat seseorang meyakini bahwa orang lain membahayakan dirinya. Namun, pada bahasa gaul, kata parno bukan merujuk pada penyakit mental.

Kata parno dalam bahasa gaul lebih merujuk pada kondisi ketakutan, cemas, dan sejenisnya tentang suatu hal. Suatu hal itu dapat berupa momen tertentu, seseorang, lingkungan, dan lain-lain.

Sinonim Parno sebagai Bahasa Gaul

Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Tim Gouw
Ilustrasi Sinonim Parno. Sumber: Pexels.com/Tim Gouw

Setelah menyimak selintas asal-usul bahasa gaul parno, dapat dipahami bahwa pada konteks bahasa gaul sinonim dari parno adalah setiap kata yang menggambarkan kecemasan. Berikut adalah beberapa kata yang dapat menjadi sinonim parno sebagai bahasa gaul.

  • Cemas

  • Gelisah

  • Khawatir

  • Risau

  • Takut

Baca Juga: Sinonim Mencerminkan, Pengertian, dan Contoh Kalimatnya

Berdasarkan uraian di atas, dapat dipahami bahwa sinonim parno adalah cemas, gelisah, khawatir, risau, atau takut. Pasalnya, kata-kata tersebut memiliki makna serupa dengan parno sebagai bahasa gaul dalam percakapan sehari-hari. (AA)

Media files:
01h48hspc35s678r5jmej6pzqw.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar