Search This Blog

Juergen Klopp Tak Takut Mo Salah Pergi Usai Liverpool Gagal Lolos Liga Champions

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Juergen Klopp Tak Takut Mo Salah Pergi Usai Liverpool Gagal Lolos Liga Champions
May 27th 2023, 10:12, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Manajer Liverpool Juergen Klopp pada pertandingan Liverpool vs Chelsea di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (21/1/2023). Foto: Phil Noble/REUTERS
Manajer Liverpool Juergen Klopp pada pertandingan Liverpool vs Chelsea di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (21/1/2023). Foto: Phil Noble/REUTERS

Liverpool sudah dipastikan gagal berlaga di Liga Champions musim depan. Kendati demikian, Juergen Klopp tak takut ditinggal oleh pemain bintangnya, Mohamed Salah.

Juergen Klopp memahami bahwa Salah begitu kecewa tak bisa membawa Liverpool berlaga di Liga Champions musim depan. Namun, ia tak melihat keinginan Salah untuk pergi meninggalkan Liverpool.

''Tidak khawatir [Mo Salah pergi], tidak. Saya hanya mendengar apa yang dia katakan, tetapi saya tidak melihat arah ke situ [meninggalkan Liverpool],'' kata Klopp, dikutip dari BBC.

''Jika seorang pemain datang ke saya dan berkata ingin pergi karena klub tidak lolos Liga Champions, maka saya yang akan mengantarnya sendiri ke klub lain. Saya akan ambil kunci mobil dan mengantarnya,'' tegasnya.

Pemain Liverpool Mohamed Salah merayakan gol keenam saat hadapi Manchester United dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris 2022/23 di Stadion Anfield, Liverpool, pada Minggu (5/3/2023). Foto: Carl Recine/REUTERS
Pemain Liverpool Mohamed Salah merayakan gol keenam saat hadapi Manchester United dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris 2022/23 di Stadion Anfield, Liverpool, pada Minggu (5/3/2023). Foto: Carl Recine/REUTERS

Juergen Klopp juga mengatakan bahwa kondisi tim saat ini masih baik dan tak ada keretakan. Ia juga mengakui bahwa Liverpool memang kurang konsisten di Liga Inggris musim ini.

''Kami tidak saling menyalahkan, semuanya bagus. Jika Anda tidak lolos ke Liga Champions dan tempat terbaik yang memungkinkan Anda finis di urutan kelima [Liga Inggris], maka itu yang kami lakukan,'' ujar Klopp.

''Kami finis di peringkat kelima bukan karena sepuluh pertandingan terakhir. Tapi, itu karena kami kurang konsistensi di pertandingan-pertandingan sebelumnya,'' jelasnya.

Media files:
01gqay2fxf2g4050wv46wvdsbm.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar