Search This Blog

Ganjar: Teman-teman Buruh Bukan Tolak Omnibus Law

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ganjar: Teman-teman Buruh Bukan Tolak Omnibus Law
May 1st 2023, 19:59, by Thomas Bosco Pandapotan, kumparanNEWS

Capres PDIP Ganjar Pranowo di DPP PDIP, Minggu (30/4/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Capres PDIP Ganjar Pranowo di DPP PDIP, Minggu (30/4/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Capres PDIP, Ganjar Pranowo, mengatakan bahwa buruh bukan menolak keberadaan omnibus law. Hal ini disampaikan Ganjar usai bertemu dengan 12 perwakilan buruh yang datang di Kantor Perwakilan Jawa Tengah, Dharmawangsa, Jakarta, Senin (1/5).

"Kami berdiskusi cukup panjang tentang kondisi perburuhan yang ada di Indonesia dan saya senang karena diskusinya cukup tajam. Membicarakan bagaimana kesejahteraan buruh, bagaimana perlindungan buruh, bagaimana sistem pengupahan termasuk regulasi yang ada di Omnibus Law," ungkap Ganjar.

"Kira setelah saya ases, ternyata bukan menolak Omnibus Law. Tapi klaster tenaga kerjanya menurut kawan-kawan ini masih bermasalah," sambungnya.

Hasil dari diskusi terkait omnibus law disebutkan menghasilkan sejumlah catatan-catatan, baik yang perlu dikoreksi hingga ditambahkan dari undang-undang sapu jagat tersebut.

"Diskusi yang kita lakukan tadi ada beberapa poin yang pengin kami diskusikan untuk melakukan semacam catatan-catatan, mana yang harus dikoreksi, mana yang harus ditambah, dan bagaimana membangun kesepakatan sehingga hubungan industrialnya cukup baik. Jadi inti dari pertemuan kita sampai dengan sore hari ini itu," jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama Presiden KSPSI, Andi Gani Nena Wea yang ikut di dalam diskusi tersebut, menyampaikan bahwa pihaknya akan mendukung Ganjar secara sepenuhnya pada pilpres mendatang.

"Sebagai Presiden KSPSI dan 10 ketua umum konfederasi, pertemuan kami ini semakin menguatkan kami sebagai konfederasi buruh terbesar di Indonesia untuk mendukung penuh secara all out Mas Ganjar maju sebagai presiden republik Indonesia," tegas Andi kepada wartawan.

Ganjar dan buruh sendiri sebelumnya direncanakan bertemu di Istora yang sekaligus merayakan hari buruh Internasional. Akan tetapi rencana pertemuan tersebut berubah dan berlangsung di Kantor Perwakilan Jawa Tengah, Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Media files:
01gz8jq1mysvxw74vbhbtyf5e3.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar