May 14th 2023, 08:25, by Iqbal Firdaus, kumparanBOLA
Manchester United bersua Wolverhampton Wanderers di pertandingan lanjutan Liga Inggris 2022/23, Sabtu (13/5) malam WIB. Foto: Reuters/Carl RecineHasilnya, laga yang digelar di Old Trafford itu berkesudahan 2-0 untuk tuan rumah. Foto: Reuters/Carl RecineMU memainkan David De Gea, Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Victor Lindelof, Luke Shaw, Casemiro, Christian Eriksen, Antony, Bruno Fernandes, Jadon Sancho dan Anthony Martial sejak menit awal. Foto: Reuters/Carl RecineDi sisi lain, starting XI Wolves diisi oleh Daniel Bentley, Nelson Semedo, Craig Dawson, Max Kilman, Toti Gomes, Matheus Nunes, Ruben Neves, Mario Lemina, Pedro Neto, Matheus Cunha serta Diego Costa. Foto: Reuters/Carl Recine
Manchester United (MU) bersua Wolverhampton Wanderers di pertandingan lanjutan Liga Inggris 2022/23, Sabtu (13/5) malam WIB. Hasilnya, laga yang digelar di Old Trafford itu berkesudahan 2-0 untuk tuan rumah.
MU memastikan kemenangan 2-0 di pertandingan ini melalui gol menit akhir Alejandro Garnacho. Pemain 18 tahun itu membobol gawang Wolves lewat sebuah skema serangan balik cepat pada menit 90+4'.
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho saat mencetak gol ke gawang Wolves. Foto: Reuters/Carl Recine
Tidak ada komentar:
Posting Komentar