Search This Blog

Brand Fashion dari Amerika Serikat Rilis Sepatu Boots Berkepala Teletubbies

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Brand Fashion dari Amerika Serikat Rilis Sepatu Boots Berkepala Teletubbies
Mar 26th 2023, 13:04, by Judith Aura, kumparanWOMAN

Sepatu boots dengan kepala Dipsy, kartun Teletubbies, rancangan brand fashion Christian Cowan. Foto: Instagram/@christiancowan
Sepatu boots dengan kepala Dipsy, kartun Teletubbies, rancangan brand fashion Christian Cowan. Foto: Instagram/@christiancowan

Ladies, siapa yang masih ingat dengan kartun masa kecil, Teletubbies? Kartun yang dulu menjadi tontonan setiap pagi ini kembali hadir di pasaran, lho. Namun, kali ini Teletubbies datang dalam bentuk sepatu boots.

Sepatu boots bernuansa Teletubbies ini diluncurkan oleh brand fashion asal Amerika Serikat, Christian Cowan. Jenama desainer ini berkolaborasi dengan Teletubbies dalam merancang item-item fashion dengan sentuhan desain Teletubbies, seperti jaket dan boots.

"Ketika mempertimbangkan apa kolaborasi kami selanjutnya, kami menumpahkan berbagai ide ikon-ikon pop culture. Lalu, kami tersadar, mari berkolaborasi dengan sang ikon. Kami memperlakukan Dipsy, Laa-Laa, Po, dan Tinkey-Winkey layaknya ikon legendaris," tulis Christian Cowan dalam unggahannya di Instagram resmi @christiancowan.

Sepatu boots kolaborasi dengan Teletubbies ini berhiaskan kepala salah satu tokoh, Dipsy, di bagian depan. Boots setinggi lutut ini berwarna hijau muda terang dan memiliki ritsleting panjang di bagian sampingnya.

Dikutip dari situs resmi sang desainer, Christian Cowan x Teletubbies High Heel Boots Dipsy ini dibanderol seharga USD 2.500, atau setara dengan Rp 37,9 juta. Sepatu ini tersedia dalam ukuran 35–41.

Dalam salah satu unggahan di Instagram resmi brand tersebut, akun resmi Teletubbies meninggalkan komentar manis yang merujuk pada ucapan ikonis di kartun Teletubbies.

"Berpelukan untuk kolaborasi terbaik yang pernah ada!" tulis akun resmi Teletubbies, @teletubbieshq.

Boots Dipsy ini disambut respons positif dari netizen. Bahkan, sosialita dan selebriti ternama Paris Hilton juga ikut menunjukkan antusiasmenya dengan meninggalkan komentar di unggahan Christian Cowan.

Tak sedikit juga netizen yang menanyakan apakah boots ini tersedia dalam bentuk tokoh Teletubbies lainnya, seperti Po, Laa-Laa, dan Tinkey-Winkey. Sayangnya, di situs resmi brand tersebut, variasi boots yang tersedia hanyalah variasi Dipsy.

Selain boots Dipsy, kolaborasi Christian Cowan x Teletubbies ini juga meluncurkan sejumlah item fashion lainnya, seperti jaket denim, celana jeans, hoodie, dan kaus. Busana tersebut dihiasi dengan foto-foto model dan tokoh Teletubbies, yang dipotret dengan gaya portrait khas Richard Avedon, fotografer ternama Amerika Serikat.

Kaus dengan foto tokoh Tinkey-Winkey dijual seharga USD 195 atau setara dengan Rp 2,9 juta; hoodie berwarna putih gading dengan desain Laa-Laa dijual seharga USD 350, atau setara dengan Rp 5,3 juta; celana jeans dengan desain Dipsy seharga USD 495, atau setara dengan Rp 7,5 juta; dan jaket denim dengan desain tokoh Po seharga USD 595, setara dengan Rp 9 juta.

Kamu tertarik dengan boots Dipsy dan koleksi kolaborasi Teletubbies ini, Ladies?

Media files:
01gwe6kpmkqaczetymdc0jnjp7.png (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar