Search This Blog

Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan
Feb 18th 2023, 18:27, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Min An
Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Min An

Islam mengajarkan berbagai tuntunan dan ketentuan untuk umat Muslim dalam kehidupan. Di antaranya adalah ketentuan penyembelihan hewan sesuai syariat. Penyembelihan hewan sesuai syariat Islam memiliki tujuan untuk umat Muslim, yaitu agar daging yang akan dikonsumsi halal dan aman untuk dimakan.

Selain itu, tujuan dari penyembelihan hewan sesuai syariat Islam juga bisa dilihat dari segi kesehatan. Apa saja? Dalam artikel berikut ini kita akan menyimak penjelasannya.

Baca juga: Mengenal Rukun Penyembelihan Hewan dalam Ajaran Agama Islam

Tata Cara Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam

Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Pavel Bondarenko
Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Pavel Bondarenko

Dalam mengonsumsi makanan hewani, umat Muslim harus memperhatikan apakah makanan tersebut halal atau haram dikonsumsi. Ada hewan yang haram untuk dikonsumsi, ada pula hewan yang halal untuk dikonsumsi. Ada pula hewan yang harus disembelih terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.

Dalam menyembelih hewan, ada syarat, tata cara, dan rukun yang harus diperhatikan umat Islam. Menyembelih hewan tidak boleh sembarangan, ada syarat-syarat yang harus diperhatikan. Menurut buku Fikih Madrasah Tsanawiyah Kelas IX oleh H. Ahmad Nahyar dan Ahmad Najibullah (2021: 5), syarat-syarat tersebut adalah sebagai berikut:

  • Niat dengan sengaja menyembelih.

  • Penyembelih harus seorang Muslim atau ahli kitab, berakal sehat, dan dapat melihat.

  • Hewan yang disembelih adalah hewan darat yang halal dan ketika hendak disembelih masih hidup atau dapat bergerak.

  • Alat yang digunakan untuk menyembelih harus tajam dan dapat melukai, seperti pisau atau pedang dari besi, tembaga, dan sejenisnya. Tidak boleh menyembelih dengan kuku atau gigi.

Manfaat dan Tujuan Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam

Menurut Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII SMP oleh Dr. Muhammad Ahsan, S.Ag., M.Kom (2019: 296), manfaat penyembelihan hewan sesuai ketentuan Islam ditinjau dari segi kesehatan adalah sebagai berikut:

  • Membuat daging halal untuk dikonsumsi.

  • Membuat kualitas daging lebih baik dan sehat. Ini karena darah akan keluar dari tubuh hewan secara sempurna. Darah adalah sumber kontaminasi sehingga apabila darah tidak keluar dengan sempurna, daging akan mudah terkontaminasi.

  • Daging menjadi lebih layak dikonsumsi, karena darah hewan keluar secara maksimal sehingga dihasilkan daging yang sehat dan layak dikonsumsi.

  • Daging yang disembelih secara Islami akan memiliki penampilan yang bagus dan memiliki kualitas yang baik dari segi kesehatan, nilai gizi, dan lainnya.

Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Helena Lopes
Ilustrasi artikel Tujuan dari Penyembelihan Hewan Sesuai Syariat Islam dari Segi Kesehatan. Sumber: pexels.com/Helena Lopes

Itulah penjelasan mengenai manfaat dan tujuan penyembelihan hewan menurut syariat Islam dari segi kesehatan. Semoga dapat menambah wawasan Anda mengenai tujuan penyembelihan hewan secara Islami. (IND)

Media files:
01gsj3gks4skzs68x96syrdjme.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar