Search This Blog

Penerbangan Internasional AirAsia Pindah ke Terminal 2F Soetta per 7 Maret 2023

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Penerbangan Internasional AirAsia Pindah ke Terminal 2F Soetta per 7 Maret 2023
Feb 26th 2023, 14:29, by Gitario Vista Inasis, kumparanTRAVEL

Penerapan protokol kenormalan yang baru pramugari AirAsia pasca PSBB. Foto: Instagram @airasia_bhsindonesia
Penerapan protokol kenormalan yang baru pramugari AirAsia pasca PSBB. Foto: Instagram @airasia_bhsindonesia

Maskapai penerbangan AirAsia mengumumkan perpindahan operasional penerbangannya di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Seluruh penerbangan internasional AirAsia akan dipindahkan ke Terminal 2F per 7 Maret 2023 mendatang,

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima kumparan, penumpang AirAsia dengan rute internasional dari dan ke Jakarta akan berangkat dari Terminal 2F dari sebelumnya Terminal 3.

Ilustrasi pesawat AirAsia. Foto: Lim Huey Teng/REUTERS
Ilustrasi pesawat AirAsia. Foto: Lim Huey Teng/REUTERS

"Seluruh penumpang AirAsia dengan penerbangan rute Internasional dari dan ke Jakarta akan berangkat dan tiba di Terminal 2F mulai tanggal 7 Maret 2023 dan seterusnya," tulis keterangan resmi AirAsia.

Meski demikian, AirAsia mengatakan bahwa penerbangan dengan rute domestik tidak mengalami perubahan dan masih beroperasi seperti biasa di Terminal 1A Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Imbauan AirAsia untuk Seluruh Penumpang

Terkait adanya perubahan operasional tersebut, AirAsia mengimbau ke seluruh penumpang untuk memeriksa pemberitahuan yang diberikan melalui email atau SMS terkait perubahan ini.

Tak hanya itu, mereka juga diminta untuk melakukan check-in ulang dan mencetak kembali boarding pass-nya melalui aplikasi AirAsia Super App atau situs web airasia.com.

Peluncuran Livery Pesawat baru AirAsia Indonesia bertema keindahan alam Danau Toba dan kain tenun khas Toba di Hanggar 4 GMF Aero Asia Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (17/2/2023). Foto: Fariza Rizky Ananda/kumparan
Peluncuran Livery Pesawat baru AirAsia Indonesia bertema keindahan alam Danau Toba dan kain tenun khas Toba di Hanggar 4 GMF Aero Asia Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (17/2/2023). Foto: Fariza Rizky Ananda/kumparan

Untuk informasi terkait lokasi dan pilihan transportasi dari dan menuju Terminal 2F, kunjungi situs web Bandara Internasional Soekarno-Hatta di soekarnohatta-airport.co.id.

Untuk bantuan dan informasi lebih lanjut kamu bisa mengunjungi https://support.airasia.com.

Media files:
xibqtgh6wbvn85s73j0m.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar