Search This Blog

Foto: Kemeriahan Tradisi Perang Air di Gianyar, Bali

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Foto: Kemeriahan Tradisi Perang Air di Gianyar, Bali
Jan 1st 2023, 20:28, by Dicky Adam Sidiq, kumparanTRAVEL

Perang Air berlangsung dengan meriah. Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Setiap orang berusaha saling melempar air kepada lawannya. Cipratan air segar pun terlihat menghiasi udara di sekitarnya. Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Gayung warna-warni mengacung di antara kumpulan warga yang saling berteriak kesenangan ketika disiram air dengan selang. Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Raut wajahnya tampak sangat bahagia. Tidak heran tradisi ini menarik perhatian banyak wisatawan. Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO

Sejumlah warga saling menyiramkan air saat mengikuti tradisi perang air yang merupakan rangkaian Festival Air Suwat di Desa Suwat, Gianyar, Bali, Minggu (1/1).

Tradisi perang air tersebut dilakukan warga setahun sekali untuk membersihkan diri secara lahir dan batin, memperkuat rasa persaudaraan warga serta untuk mengenalkan potensi seni, budaya dan pariwisata setempat kepada wisatawan.

Sebelum memulai 'peperangan', pemuka agama akan mengambil tempat melakukan prosesi ibadah. Air akan dituangkan pada sejumlah penari dan disiramkan pada warga.

Setelahnya, pemimpin agama (pinandhita) akan membagi masyarakat setempat menjadi dua kelompok. Kedua kelompok ini akan saling siram satu dengan yang lainnya.

Foto: Kemeriahan Tradisi Perang Air di Gianyar, Bali
Sejumlah warga saling menyiramkan air saat mengikuti tradisi perang air yang merupakan rangkaian Festival Air Suwat di Desa Suwat, Gianyar, Bali, Minggu (1/1/2023). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO

***

Media files:
01gnpps2xhhz4548gr0jr0qakp.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar