Search This Blog

Bus Pariwisata Terjun di Jurang Magetan Tewaskan 7 Orang, Begini Kronologisnya

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Bus Pariwisata Terjun di Jurang Magetan Tewaskan 7 Orang, Begini Kronologisnya
Dec 4th 2022, 16:45, by JatimNow, Jatim Now

Bus Pariwisata Terjun di Jurang Magetan Tewaskan 7 Orang, Begini Kronologisnya

jatimnow.com - Sebuah bus pariwisata terjun bebas ke jurang sedalam 10 meter di Jalan Sarangan-Tawangmangu, Kabupaten Magetan, Minggu (4/12/2022). Dilaporkan hingga kini 7 orang meninggal dunia.

"Dugaannya masalah rem," ujar Kasat lantas Polres Magetan AKP Trifona Situmorang, Minggu sore di lokasi kejadian.

Dia menyatakan dugaan kecelakaan karena masalah rem bukan tanpa sebab. Pasalnya, Bus Putra Trasindo dari Semarang, ketika diperiksa oleh polisi ada bagian rem yang patah.

Karena itu, diduga sopir tidak bisa mengendalikan kendaraan di jalan turunan yang curam. Bus yang berkapasitas sekitar 40 penumpang tersebut menabrak besi penahan jalan.

"Sehingga terperosok ke dalam jurang sedalam lebih dari 10 meter. Bus baru berhenti di dasar jurang dengan menyangkut pada pohon," kata AKP Trifona.

Sebelumnya, bus pariwisata terjun ke jurang sedalam 10 meter di jalur Sarangan-Tawangmangu, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Minggu (4/12/2022).

Bus mengangkut rombongan wisatawan dari Semarang saat insiden terjadi. Tujuh orang dilaporkan tewas. Sementara korban luka-luka masih dilakukan pendataan.

Lihat Artikel Asli

Media files:
01gke8cmg8s15xg17spch0x3bb.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts