Search This Blog

PKB Usung Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim di Pilgub Jatim

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
PKB Usung Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim di Pilgub Jatim
Aug 28th 2024, 09:40, by M. Rizki, kumparanNEWS

Luluk Nur Hamidah. Foto: Instagram.com/luluknurhamidah1
Luluk Nur Hamidah. Foto: Instagram.com/luluknurhamidah1

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mantap membentuk poros sendiri di Pilgub Jawa Timur melawan koalisi Khofifah-Emil Dardak dan poros PDIP yang mengusung Mensos Tri Rismaharini.

PKB bakal mengusung Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim di Pilgub Jawa Timur.

"Jatim PKB mengusung kader sendiri yaitu Luluk Nur Hamidah dam Lukman Hakim," kata Luluk saat dikonfirmasi kumparan melalui pesan singkat, Rabu (28/8).

Luluk dan Lukman akan mendaftar ke KPU besok.

Anggota Pansus Angket Haji 2024, Luluk Nur Hamidah, saat diwawancarai wartawan usai kampanye UU Kesejahteraan Ibu dan Anak, di kawasan Bundaran HI, Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2024). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
Anggota Pansus Angket Haji 2024, Luluk Nur Hamidah, saat diwawancarai wartawan usai kampanye UU Kesejahteraan Ibu dan Anak, di kawasan Bundaran HI, Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2024). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan

"Insyaallah (mendaftar) besok sore di Surabaya," katanya.

Luluk adalah Ketua DPP PKB yang juga merupakan anggota Komisi IV DPR RI periode 2019-2024. Ia juga merupakan anggota Badan Legislatif DPR RI.

Sementara Lukmanul Khakim merupakan Ketua DPP PKB bidang perindustrian dan perdagangan. Ia juga merupakan Anggota DPR RI dari Fraksi PKB mewakili Dapil Jatim IX.

Media files:
01j39fnqgpcz1wyb6h9rqyhm8z.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar