Search This Blog

Persit Kodim Mamuju Buka Toko Oleh-oleh Khas Sulbar

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Persit Kodim Mamuju Buka Toko Oleh-oleh Khas Sulbar
Nov 26th 2022, 18:07, by Tim Sulbar Kini, SULBAR KINI

Persit Kodim Mamuju Buka Toko Oleh-oleh Khas Sulbar
Persit Kodim 1418/Mamuju membuka toko oleh-oleh khas Sulawesi Barat. Foto: Dokumentasi Kodim Mamuju

Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Kodim 1418/Mamuju membuka toko oleh-oleh khas Sulawesi Barat (Sulbar) yang berada di Koperasi Markas Kodim Mamuju, Kamis (24/11/2022).

Komandan Kodim 1418/Mamuju Kolonel Inf. M. Imasfy mengatakan toko oleh-oleh khas Sulawesi Barat itu merupakan inisiatif ibu-ibu Persit dalam rangka mengenalkan dan mempromosikan budaya lokal.

"Ini bagian dari pariwisata karena saya melihat masih perlunya kita mempromosikan budaya-budaya Sulbar baik itu kerajinan tangan maupun di bidang makanan khas Sulawesi Barat," kata Imasfy.

Selain itu, lanjut dia, kehadiran Toko Kartika tersebut sekaligus memberikan pendapatan bagi koperasi yang ada di Markas Kodim 1418/Mamuju.

"Usaha ini agar bisa mengembangkan koperasi Kodim 1418/Mamuju supaya meningkatkan kesejahteraan prajurit, baik ibu-ibunya maupun anggota itu sendiri karena koperasi modalnya dari anggota dan keuntungannya juga untuk anggota," ujar Imasfy.

"Oleh-oleh khas Sulbar ini bisa kita promosikan dengan maksimal, peluang bisnis menurut saya masih terbuka lebar. Dan juga kita bekerja sama dengan pariwisata untuk mempromosikan budaya Sulbar," sambungnya.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 1418/Mamuju Dora Rahmi Imasfy mengatakan tujuannya membuka toko oleh-oleh khas Sulbar sekaligus melestarikan dan mempertahankan keunikan khas dari daerah yang tidak bisa didapatkan di daerah lain.

"Besar harapan kepada pelaku UMKM, terutama binaan Bank Mandiri maupun Bank BRI, saya mengajak kita bekerja sama menjadi relasi daripada pelaku UMKM," ucap Dora Rahmi.

Media files:
01gjssqcb90w226cp7tswe8qj4.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar