Search This Blog

Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203 tentang Bangun Datar

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203 tentang Bangun Datar
May 12th 2023, 17:36, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203  Foto:Unsplash
Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203 Foto:Unsplash

Pelajaran Matematika masih menjadi tantangan bagi sebagian siswa kelas 3. Untuk itu guru akan menugaskan muridnya untuk mengerjakan contoh soal di rumah. Untuk menilai kerja siswa, bisa menggunakan kunci jawaban tema 7 kelas 3 halaman 202-203.

Siswa kelas 3 masih membutuhkan bimbingan belajar dari orang tua. Oleh karenanya, penilaian dapat dilakukan oleh orang tua siswa masing-masing.

Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203

Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203  Foto:Unsplash
Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 202-203 Foto:Unsplash

Bangun Datar merupakan topik bahasan pada kunci jawaban tema 7 kelas 3 halaman 202-203. Berdasarkan buku Pintar Mengerjakan PR Matematika SD Kelas 3 yang disusun oleh Ajen Dianawati (Wahyu Media), siswa kelas 3 akan mempelajari sudut dan sifat bangun datar, serta menghitung luas dan kelilingnya.

Soal Halaman 202:

  1. Layar televisi di pesawat berbentuk persegi panjang. Panjangnya 25 cm dan lebarnya 20 cm. Jika tepi televisi ingin diberi bingkai pelindung, berapa panjang bingkai yang dibutuhkan?

  2. Pesawat dilengkapi banyak jendela. Jendela pesawat berbentuk persegi panjang. Lebar 15 cm dan panjang 30 cm. Jika sekeliling jendela ingin diberi karet pelindung, berapa panjang karet yang dibutuhkan?

  3. Pintu pesawat berbentuk persegi panjang. Lebarnya 90 cm dan tingginya 230 cm. Berapakah keliling pintu pesawat?

  4. Pramugari memberi tisu sebelum kami makan. Tisu berbentuk persegi. Setiap sisi panjangnya 45 cm. Berapakah keliling tisu?

Kunci Jawaban Halaman 202:

  1. Panjang bingkai = keliling televisi <=> 20 cm + 25 cm + 20 cm + 25 cm = 90 cm.

  2. Panjang karet = keliling jendela <=> 15 cm + 30 cm + 15 cm + 30 cm = 90 cm.

  3. 90 cm + 230 cm + 90 cm + 230 cm = 640 cm.

  4. 45 cm + 45 cm + 45 cm + 45 cm = 180 cm.

Soal Halaman 203:

  1. Setiap sisi panjangnya 10 cm. Berapa keliling bangun tersebut?

  2. Setiap sisi panjangnya 8 cm. Berapa keliling bangun tersebut?

  3. Setiap sisi panjangnya 6 cm. Berapa keliling bangun tersebut?

Kunci Jawaban Halaman 203:

  1. 10 cm + 10 cm + 10 cm + 10 cm + 10 cm = 50 cm.

  2. 8 cm + 8 cm + 8 cm + 8 cm + 8 cm + 8 cm = 48 cm.

  3. 6 cm + 6 cm + 6 cm + 6 cm + 6 cm + 6 cm + 6 cm = 42 cm.

Baca juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 3 Hal 12 tentang Lambang Negara.

Kunci jawaban tema 7 kelas 3 halaman 202-203 diharapkan dapat bermanfaat bagi orang tua saat mendampingi belajar anaknya. Kegiatan tersebut dapat memperkuat bonding anak dan orang tua.(DK)

Media files:
01h05k05p6v9rtvf9ygzrwwn9a.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar