Search This Blog

Erick Thohir Datangi Pramono Anung, Minta JIS Dipakai Timnas Indonesia

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Erick Thohir Datangi Pramono Anung, Minta JIS Dipakai Timnas Indonesia
Mar 4th 2025, 11:36, by Soni Insan Bagus L, kumparanBOLA

Ketum PSSI Erick Thohir saat menyampaikan keterangan pers terkait perkembangan terbaru Timnas di Jakarta, Selasa (25/2/2025). Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO
Ketum PSSI Erick Thohir saat menyampaikan keterangan pers terkait perkembangan terbaru Timnas di Jakarta, Selasa (25/2/2025). Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, pada Senin (3/3) kemarin. Pertemuan tersebut membahas rencana PSSI untuk menggunakan Jakarta International Stadium (JIS).

Erick mengatakan bahwa JIS diperlukan karena PSSI memiliki agenda yang padat. Sehingga, Stadion Gelora Bung Karno saja tak cukup untuk menggelar pertandingan-pertandingan PSSI.

''Sebagai Ketum PSSI, sekarang kalender timnas banyak sekali, dari Juni-Juli ada Piala Presiden, ada juga pertandingan timnas senior, ada Kualifikasi [Piala Dunia] U-17, U-20, dan tim putri bertanding. Tentu, enggak mungkin rumput kita [GBK] dipakai terus menerus, akhirnya tidak maksimal,'' kata Erick Thohir kepada wartawan.

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Jonathan Devin/kumparan
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Jonathan Devin/kumparan

''Memang ketika satu kota besar seperti Jakarta memiliki dua fasilitas, satu Stadion Gelora Bung Karno, satu JIS, ini sangat-sangat harus disinkronisasi dan dimanfaatkan. Karena memang dibutuhkan dua lapangan besar di Jakarta. Tadi Pak Gubernur sudah kasih arahan, nanti kami akan coba sinergikan untuk kegiatan-kegiatan tim nasional yang ada di PSSI, selain memang yang Pak Gubernur sudah lakukan untuk Persija,'' lanjutnya.

Gubernur Jakarta Pramono Anung juga menjelaskan perlu adanya penyempurnaan agar JIS bisa semakin nyaman digunakan untuk pertandingan. Salah satunya adalah infrastruktur transportasi di sekitar stadion.

''Kami membahas secara khusus mengenai salah satu keinginan PSSI untuk menggunakan JIS secara lebih rutin. Untuk itu, maka harus dilakukan pembenahan, perbaikan infrastruktur transportasi agar lebih mudah sampai di JIS,'' ucap Pramono.

Media files:
01jn3cx22xkpdjbq7fqse7a3g1.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar