Aug 26th 2023, 19:00, by Berita Terkini, Berita Terkini
Teks deskripsi adalah jenis tulisan yang menggambarkan suatu objek dengan detail sehingga pembaca ikut merasakan objeknya. Banyak sekali topik yang bisa diangkat ke dalam jenis tulisan deskripsi, misalnya ciri benda kesukaan.
Dalam menulis teks deskripsi ciri benda kesukaan gunakan kata sapaan yang akrab dan santun untuk menarik pembaca, gunakan kata konkret dan kalimat terperinci.
Contoh Teks Deskripsi Ciri Benda Kesukaan
Dalam teks deskripsi, penulis berusaha memindahkan kesan-kesan, hasil pengamatan, dan perasaannya kepada pembaca dengan menyampaikan sifat dan semua perincian yang dapat ditemukan pada objek tersebut, sebagaimana dikutip dari buku Bahasa Indonesia, (23).
Berikut merupakan contoh teks deskripsi tentang ciri benda kesukaan yang merupakan materi pelajaran Bahasa Indonesia kelas 7 SMP.
Contoh 1
"Es Krim"
Saya sangat menyukai makanan dan minuman apalagi yang kekinian seperti 'Es Krim Unyu'. Es krim yang saya sukai ini, rasanya asam segar dan manis serta tercium aroma stroberi dan permen karet.
Warna es krim tampak menarik dengan gradasi merah muda, ungu muda, dan biru muda. Teksturnya pun sedikit kental dan cepat meleleh. Makanya, saya harus buru-buru memakannya, menaruhnya di kotak makan, atau memasukkan ke lemari pendingin.
Saya sangat suka penyajian es krim itu. Es krim tersaji di wadah gelas biskuit warna cokelat muda dengan ornamen waffle yang dapat dimakan.
Selain itu, di atas es krim ditaburi cookies warna-warni bentuk kepala beruang serta popcorn warna-warni rasa manis dan gurih keju. Kamu bisa mencobanya, karena es krim juga dijual di kantin sekolah kita.
Contoh 2
"Mainan Kesukaan"
Saya suka mengoleksi mainan-mainan. Namun, saya paling menyukai kereta api kayu yang merupakan hadiah ulang tahun dari Kakek.
Kereta api saya hanya ada tiga rangkaian yang semuanya terbuat dari kayu. Kakek yang membuatnya secara khusus dari kayu mahoni.
Kayu mahoni masih tumbuh subur di sekitar rumah Kakek di kampung. Katanya, kayu ini sangat kuat dan tak kalah kualitasnya dari kayu jati.
Kereta api ini memiliki bagian-bagian yang dibuat detail, seperti pintu, jendela, cerobong asap, dan ornamen-ornamen khas kereta uap zaman dahulu.
Meski tak benar-benar mengeluarkan asap, kereta api ini sangatlah favorit bagi saya.
Warna kereta api ini dominan hijau kekuningan, dengan warna hitam di bagian bawah dan hijau gelap di bagian atap serta sisi-sisi pintu dan jendela.
Kereta api ini pun memiliki rangkaian rel yang berkelok-kelok. Tak lupa, disertai pemandangan dua dimensi yang dapat didirikan dengan penyangga.
Pemandangan itu tampak lebih menarik, karena dilukis sendiri oleh Kakek sesuai pemandangan sekitar kampungnya yaitu persawahan dan perkebunan serta rumah Kakek di tengahnya.
Kereta api ini pun tidak bisa digerakkan dengan mesin atau baterai, tetapi masih secara manual. Saya memajangnya di meja khusus dalam kamar agar bisa memandanginya.
Namun, Kakek berjanji akan merombaknya sehingga bisa dijalankan dengan remote control. Hebatnya kakekku, ya!
Tujuan dari teks deskripsi ciri benda kesukaan dalam pelajaran bahasa Indonesia adalah menyuguhkan gambaran kepada pembaca terkait sesuatu secara rinci.(glg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar