Search This Blog

Stasiun Bandung Berbenah Cegah Kepadatan Pemudik: Loket Dipindah, Hall Ditata

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Stasiun Bandung Berbenah Cegah Kepadatan Pemudik: Loket Dipindah, Hall Ditata
Apr 1st 2023, 19:46, by K Wahyu Nugroho, kumparanNEWS

Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa
Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa

Mulai April 2023 atau menjelang Lebaran, Stasiun Bandung berbenah mencegah kepadatan pemudik.

Pelayanan loket kereta api lokal di Stasiun Bandung bagian selatan yang selama ini berada di Hall Stasiun Selatan akan dipindahkan ke sebelah barat, dekat pintu keluar.

PT KAI juga akan menata ruang Hall Stasiun Bandung agar kapasitas penumpang yang menunggu kereta api (KA) lebih besar sehingga tidak terjadi kepadatan di area zona 1 stasiun.

Meski ada yang berubah, alur proses boarding masih seperti sebelumnya. Calon penumpang yang sudah memiliki tiket kereta api lokal dapat langsung ke boarding melalui pintu Hall Stasiun Bandung bagian selatan.

Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa
Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa

Manager Humas Daop 2 Bandung, Mahendro, menyebut perubahan itu bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan KA.

"Perubahan ini juga beriringan dengan peralihan pembelian tiket KA lokal yang hanya dilayani melalui KAI Access mulai 1 April di Stasiun Bandung dan Kiaracondong," kata dia melalui keterangannya pada Sabtu (1/5).

Menurut Mahendro, peningkatan layanan stasiun juga akan terlihat di Stasiun Bandung sebelah utara. Layanan loket dan costumer service berpindah ke sisi sebelah timur stasiun. Pelayanan loket dan costumer service yang berada di bangunan lama tidak difungsikan dan akan dimanfaatkan untuk tenant.

Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa
Suasana di Stasiun Bandung pada Sabtu (1/4/2023). Foto: Dok. Istimewa

Saat ini, Mahendro menambahkan, kereta api lokal masih menjadi moda transportasi andalan sebagian besar masyarakat Bandung Raya untuk bepergian. Selama 2023 mulai Januari hingga Maret 2023, KAI mencatat penumpang KA lokal di wilayah Daop 2 sebanyak 3 juta lebih penumpang.

Mahendro pun mengimbau seluruh pengguna KA lokal untuk selalu mengikuti aturan-aturan yang berlaku dan selalu menghormati pengguna lainnya.

Calon penumpang juga diimbau untuk menggunakan aplikasi KAI Access untuk reservasi tiket KA Lokal yang dapat dilakukan mulai H-7.

"Dengan reservasi tiket KA Lokal via KAI Access, calon penumpang dapat memesan tiket dari mana saja dan kapan saja tanpa perlu ke stasiun, dapat merencanakan perjalanan jauh-jauh hari, serta mendapatkan kepastian tiket tanpa perlu antre di stasiun," tandas dia.

Media files:
01gwycy5g8t70b6h0eybryz4pf.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar