Search This Blog

Fadil Jaidi Ungkap Prank yang Sempat Membuat Pak Muh Marah

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Fadil Jaidi Ungkap Prank yang Sempat Membuat Pak Muh Marah
Dec 16th 2024, 12:59, by Giovanni, kumparanHITS

Fadil Jaidi usai rilis single baru berjudul Kalah.  Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Fadil Jaidi usai rilis single baru berjudul Kalah. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan

Konten kreator Fadil Jaidi mengungkapkan prank darinya yang membuat ayahnya, Pak Muh, marah besar.

"Dulu pernah aku lakuin hal pura-pura pingsan, dan itu dia marah banget," kata Fadil Jaidi di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, belum lama ini.

Fadil menyadari kemarahan ayahnya bukan tanpa alasan. Menurut pria 30 tahun itu, Pak Muh takut dirinya tidak dipercaya jika kejadian tersebut benar-benar terjadi.

"Karena dia khawatir, menurut dia, 'Kalau kamu beneran kayak gitu, nanti enggak ada orang yang percaya'," tutur Fadil.

Fadil Jaidi saat TikTok Awards 2024 di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (13/12/2024).  Foto: Giovanni/kumparan
Fadil Jaidi saat TikTok Awards 2024 di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (13/12/2024). Foto: Giovanni/kumparan

Fadil Jaidi Sudah Terbiasa Hadapi Kemarahan Pak Muh

Fadil mengaku bahwa dirinya sudah terbiasa menghadapi kemarahan Pak Muh. Meski demikian, Fadil tetap takut jika kejahilannya terhadap sang ayah berlebihan.

"Takut lah kalau jahilin mah, ya tapi namanya udah kebal karena kan di luar kamera aku juga sering diomelin papa," ucap Fadil.

Fadil sempat menjelaskan bahwa dirinya tak pernah sengaja menyempatkan waktu memikirkan kejahilan. Inspirasi kejahilannya biasanya datang secara spontan.

"Kadang sih spontan, terus ya kadang tiba-tiba, memang suka bercanda aja sama papa, jadinya kayak ya udah pengin bercanda gini ah sama papa," kata Fadil.

Media files:
01jf1ck5852z4g0z9mr0qv1wdt.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar