PDI Perjuangan merapatkan barisan dan menjamin militansi seluruh kader untuk berjuang memenangkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang, Ratu Dewa-Prima Salam di Pilkada 2024.
Hal itu disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Palembang, Yulian Gunhar, dalam kegiatan Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercapsus) di Kebon Gede Venue, Minggu, 22 September 2024.
"Yakinlah kader PDIP solid, mulai dari grassroots atau akar rumput hingga ke tingkat paling atas," katanya.
Gunhar bilang, meksipun Ratu Dewa belum menjadi kader. Namun, track record yang bersangkutan sebagai birokat selama ini tidak bisa diragukan lagi.
"Jadi Pak Ratu Dewa ini sudah khatam salah di Kota Palembang. Besar harapan kami jika RDPS memimpin Palembang bisa lebih baik dan hebat dari pemimpin sebelumnya," katanya.
Sementara itu, Ratu Dewa yang juga didampingi Prima Salam, mengatakan PDI Perjuangan merupakan salah satu partai politik yang menjadi pengusung dan pendukung RDPS.
"Mudah-mudahan konsolidasi ini bisa membesarkan strategi untuk pemenangan RDPS," katanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar