Search This Blog

Mees Hilgers Kena Kartu Kuning Beruntun Jelang Gabung Timnas Indonesia

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Mees Hilgers Kena Kartu Kuning Beruntun Jelang Gabung Timnas Indonesia
Oct 7th 2024, 14:00, by Azrumi El Ghazali, kumparanBOLA

Pemain FC Twente Mees Hilgers menjawab pertanyaan wartawan saat latihan jelang pertandingan Liga Eropa Manchester United melawan FC Twente di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Selasa (24/9/2024). Foto: Pro Shots/Sipa USA via REUTERS
Pemain FC Twente Mees Hilgers menjawab pertanyaan wartawan saat latihan jelang pertandingan Liga Eropa Manchester United melawan FC Twente di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Selasa (24/9/2024). Foto: Pro Shots/Sipa USA via REUTERS

Catatan kuran apik Mees Hilgers jelang melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia. Ia harus terima dua kartu kuning beruntun pada dua laga terakhirnya sebelum gabung ke skuad 'Garuda'. Laga-laga itu pun tak juga berakhir baik bagi Hilgers.

Mees Hilgers telah sah untuk membela Timnas Indonesia usai tunaikan sumpah sebagai WNI juga menyelesaikan administrasi perpindahan antar-federasi beberapa waktu lalu. Ia berpeluang besar lakukan debutnya kala Timnas Indonesia sambut laga melawan Bahrain, Kamis (10/10).

Mees Hilgers terima dua kartu kuning pada dua laga terakhirnya bersama FC Twente di dua kompetisi berbeda. Dua laga itu juga berakhir dengan hasil yang tak begitu apik. Namun, pemain berdarah Makassar-Belanda itu bermain penuh sepanjang waktu pada laga-laga tersebut.

Mees Hilgers berselebrasi usai timnya berhasil mencetak gol ke gawang Manchester United pada Liga Eropa Manchester United melawan FC Twente di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu (25/9/2024). Foto: Jason Cairnduff/REUTERS
Mees Hilgers berselebrasi usai timnya berhasil mencetak gol ke gawang Manchester United pada Liga Eropa Manchester United melawan FC Twente di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu (25/9/2024). Foto: Jason Cairnduff/REUTERS

Kartu kuning pertama didapatkan Mees Hilgers saat bertanding melawan klub raksasa Liga Turki, Fenerbache, dalam lanjutan Liga Eropa, Jumat (4/10). Hilgers kartu kuning pada menit ke-59' usai melakukan aksi 'usil' kepada Dusan Tadic.

Hilgers nampak mendorong Tadic di tepi lapangan, padahal bola sudah keluar dari area permainan. Lantas wasit bertugas saat itu, Chris Kavanagh, hukum Hilgers dengan kartu kuning. Adapun laga itu berakhir dengan skor 1-1, FC Twente dan Fenerbache terpaksa berbagi poin.

Kartu kuning selanjutnya diterima Hilgers kala bermain melawan Feyenoord, Minggu (6/10) malam WIB. Bahkan laga itu berujung kekalahan untuk FC Twente, Hilgers terpaksa melihat gawangnya kebobolan dua kali.

Mees Hilgerss berjabat tangan dengan berjabat tangan dengan ketua umum PSSI Erick Thohir. Foto: Instagram/ @Erickthohir
Mees Hilgerss berjabat tangan dengan berjabat tangan dengan ketua umum PSSI Erick Thohir. Foto: Instagram/ @Erickthohir

Hilgers kena kartu kuning jelang akhir laga, tepatnya di menit ke-71'. Hilgers terlihat melanggar bek Feyenoord, David Hancko, di dekat area kotak penalti. Uniknya dua gol Feyenoord ke gawang FC Twente dilesakkan oleh dua pemain Asia, Ayase Ueda (Jepang) dan Hwan in-Beom (Korsel), laga berakhir dengan skor tipis 1-2.

Lepas pertandingan melawan Feyenoord, Mees Hilgers langsung bertolak ke Bahrain untuk bergabung bersama skuad 'Garuda'. Adapun Timnas Indonesia dijadwalkan bakal bersua Bahrain dalam laga lanjutan Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Bahrain National Stadium, Kamis (10/10) pukul 23:00 WIB.

Media files:
01j8p1bq236qkc7whdcp8n5gmw.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar