Search This Blog

Cara Mengatasi Ketiak Basah dan Bau yang Merusak Kepercayaan Diri

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Cara Mengatasi Ketiak Basah dan Bau yang Merusak Kepercayaan Diri
Jan 1st 2025, 12:30, by Adelia Sufri, kumparanWOMAN

Ilustrasi bau ketiak. Foto: CGN089/Shutterstock
Ilustrasi bau ketiak. Foto: CGN089/Shutterstock

Ketiak basah dan bau adalah masalah yang tidak hanya memengaruhi kepercayaan diri, tapi juga mengganggu orang di sekitar. Aromanya yang menyengat bisa membuat orang-orang merasa tidak nyaman dan menghindar darimu.

Sebenarnya, bau ketiak yang menguar saat berkeringat termasuk hal yang normal. Merujuk laman Healthline, aroma tak sedap itu muncul karena bakteri di kulit bercampur dengan keringat.

Menariknya, kelenjar keringat itu akan menjadi lebih aktif setelah seseorang memasuki masa pubertas. Itulah mengapa banyak remaja yang mulai mengalami bau ketiak, walaupun sebelumnya tidak.

Meskipun normal, tapi aroma tubuh yang menyengat tetaplah membuat insecure dan tidak nyaman. Lantas, bagaimana cara mengatasi ketiak basah dan bau?

Cara Mengatasi Ketiak Basah dan Bau

Ilustrasi Ketiak Basah dan Bau. Foto: metamorworks/Shutterstock
Ilustrasi Ketiak Basah dan Bau. Foto: metamorworks/Shutterstock

Menurut Medical News Today, cara terbaik untuk mengurangi bau ketiak ketika berkeringat adalah dengan menjaga kebersihan tubuh. Contohnya, memakai pakaian bersih setiap hari dan segera mandi setelah olahraga.

Selain itu, kamu juga bisa mencoba cara berikut ini untuk mengatasi bau ketiak yang menyengat:

1. Gunakan deodoran atau antiperspiran

Pada umumnya, deodoran diperkaya dengan pewangi yang dapat membantu menutupi aroma tak menyengat dari ketiak saat berkeringat. Sedangkan antiperspirant mengandung zat kimia yang menyumbat kelenjar keringat.

Karena terjadi penyumbatan, akhirnya ketiak memproduksi keringat dalam jumlah yang sangat sedikit atau bahkan berhenti sama sekali. Dengan begitu, tak akan ada kesempatan bagi bakteri untuk mengeluarkan aroma tak sedap.

2. Suntikan toksin botulinum

Suntikan toksin botulinum biasa juga disebut sebagai botox. Suntikan ini dapat mengatasi keringat berlebih dengan cara menghalangi kinerja zat kimia dalam tubuh yang merangsang kelenjar keringat.

Bagi kebanyakan orang, butuh sekitar 4-5 hari untuk menunggu botox bekerja maksimal. Lalu hasilnya biasanya bertahan selama 4-6 bulan. Perlu dicatat, bahwa prosedur ini hanya boleh dilakukan oleh dokter, ya.

3. Obat resep dokter

Jika keringat berlebih terjadi di seluruh tubuh, dokter mungkin akan meresepkan penggunaan obat antikolinergik. Obat ini dapat menghentikan produksi keringat secara total, sehingga tidak disarankan untuk atlet atau orang yang tinggal di daerah beriklim panas.

Efek samping dari obat ini cukup banyak. Mulai dari mulut kering, mata kering, penglihatan kabur, hingga detak jantung tidak normal. Oleh karena itu, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter terkait penggunaan obat ini.

Cara Mencegah Bau Ketiak

Ilustrasi mencukur bulu ketiak untuk menghilangkan bau. Foto: Shutterstock
Ilustrasi mencukur bulu ketiak untuk menghilangkan bau. Foto: Shutterstock

Untuk mencegah bau ketiak muncul kembali, berikut beberapa hal yang bisa kamu lakukan menurut laman Healthline.

  • Mandi setiap hari dengan menggunakan sabun, terutama setelah melakukan aktivitas yang penuh keringat, seperti berolahraga atau bermain.

  • Kenakan kain yang longgar dan menyerap keringat, seperti katun atau linen. Kain ini juga dapat membuat tubuh tetap merasa adem di cuaca panas.

  • Cukur bulu ketiak, karena pembersihan kulit ketiak akan lebih efektif apabila tidak dihalangi bulu.

  • Kurangi stres, sebab masalah mental ini dapat menyebabkan kelenjar keringat menghasilkan keringat berlebih.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Bisa Bikin Kamu Bau Ketiak

Media files:
01jgb3ptz52ew1nkhgan4rg9ce.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar