Search This Blog

Unik, TPS 006 di Pontianak Usung Tema Beragam Profesi

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Unik, TPS 006 di Pontianak Usung Tema Beragam Profesi
Nov 27th 2024, 16:35, by Dina Mariana, Hi Pontianak

Para petugas KPPS di TPS 006 Pontianak mengenakan kostum beragam profesi. Foto: Ferla/Hi!Pontianak
Para petugas KPPS di TPS 006 Pontianak mengenakan kostum beragam profesi. Foto: Ferla/Hi!Pontianak

Hi!Pontianak – Salah satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Pontianak, yakni TPS 006 berhasil mencuri perhatian masyarakat pada pelaksanaan Pilkada serentak, Rabu, 27 November 2024.

TPS unik yang bertempat di Jalan Kasturi Raja, Pontianak, ini mengusung tema profesi sebagai dresscode para petugas KPPS saat proses pemungutan suara berlangsung. Pemilihan konsep atau tema tersebut dilakukan dengan maksud setiap profesi dapat menggunakan hak pilihnya, baik itu dokter, driver ojol, direktur, koki, guru, penyanyi, penghulu, tukang cat, dan lain-lain.

"Kita ngambil tema profesi. Jadi apa pun profesinya jangan golput," kata Sintya, Ketua KPPS di TPS 006 Pontianak.

Petugas KPPS menggunakan seragam berbagai profesi. Foto: Ferla/Hi!Pontianak
Petugas KPPS menggunakan seragam berbagai profesi. Foto: Ferla/Hi!Pontianak

Sintya menjelaskan, tema yang diangkat pada Pilkada 2024 ini merupakan lanjutan dari tema-tema sebelumnya, yang mana mereka telah menggunakan konsep anak SMA pada Pilkada 2019 dan konsep wisuda pada Pemilu 2024 kemarin.

Sintya juga menambahkan, kostum-kostum yang dikenakan oleh petugas KPPS dari tahun ke tahun didapat melalui pinjaman, bukan beli ataupun sewa baju.

Selain mengusung tema unik, TPS 006 juga menyediakan doorprize berupa sembako untuk menambah semangat para warga dalam menyukseskan Pilkada 2024.

Media files:
01jdpf8rrnpzwbwbej8d94ekm4.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar