Oct 25th 2024, 19:08, by Eka Febriani, Lampung Geh
Lampung Geh, Bandar Lampung - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Provinsi Lampung menggelar Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) pertama di Lamban Raden Intan, Bandar Lampung, pada Jumat (25/10).
Muskerwil ini mengusung tema "Mengukuhkan Kemandirian Jam'iyyah Nahdlatul Ulama" dan dihadiri oleh berbagai pengurus wilayah dan cabang NU se-Provinsi Lampung, serta badan otonom dan lembaga terkait.
Ketua PWNU Lampung, Puji Raharjo, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa tema yang diusung mencerminkan harapan besar agar seluruh jajaran NU di Lampung dapat lebih mandiri dalam berbagai aspek, termasuk pendidikan, dakwah, kesehatan, dan ekonomi.
"Kita bersama berharap bahwa setelah Muskerwil ini, semua pengurus, baik di wilayah, cabang, maupun lembaga otonom, dapat meningkatkan hikmah dan kontribusi bagi kemajuan Nahdlatul Ulama," jelas Puji.
Menurutnya, kemandirian ini adalah cita-cita besar yang membutuhkan sinergi seluruh elemen NU.
Selain menekankan kemandirian organisasi, Puji Raharjo juga menyoroti pentingnya menjaga netralitas NU dalam kontestasi politik, terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang meliputi pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
Ia menegaskan bahwa seluruh pengurus yang terlibat dalam tim kampanye atau tim sukses Pilkada diharapkan menonaktifkan diri dari jabatan kepengurusan NU selama masa kampanye hingga pencoblosan.
"Arahan dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) jelas, NU adalah organisasi sosial keagamaan yang tidak terlibat dalam politik praktis. Kita harus hadir untuk umat tanpa terjebak dalam kepentingan politik," katanya.
Langkah ini diambil untuk menjaga citra NU sebagai organisasi yang berfokus pada kemaslahatan umat, tanpa afiliasi politik.
PWNU Lampung berharap arahan ini dapat dilaksanakan oleh seluruh jajaran pengurus di Lampung untuk memperkuat peran NU di tengah masyarakat serta menjaga komitmen NU dalam memberikan pelayanan sosial dan keagamaan secara independen. (Cha/Put)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar