Search This Blog

Nyala Lilin dan Doa Pelajar Depok untuk Korban Bus Maut di Subang

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Nyala Lilin dan Doa Pelajar Depok untuk Korban Bus Maut di Subang
May 13th 2024, 22:04, by M Lutfan D, kumparanNEWS

Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan
Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan

Sejumlah pelajar di Kota Depok menggelar aksi solidaritas sebagai bentuk dukungan terhadap siswa SMK Lingga Kencana yang terlibat kecelakaan bus maut di kawasan Ciater, Subang. Insiden itu menewaskan 11 orang.

Aksi solidaritas ini dilakukan pada pukul 20.30 WIB di kawasan Jembatan Grand Depok City (GDC), Pancoran Mas.

Para pelajar yang datang tampak berdoa bersama, sembari membawa lilin dan menyanyikan lagu berjudul 'Sampai Jumpa' milik grup band Endank Soekamti.

"Hari ini kita para pelajar Kota Depok bersatu dalam aksi 1.000 lilin dan doa bersama untuk para korban yang kemarin menjadi korban jiwa (pelajar SMK Lingga Kencana)" ujar perwakilan pelajar di lokasi, Okta, Senin (13/5).

Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan
Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan
Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan
Pelajar di Depok gelar doa bersama dan menyalakan 1.000 lilin sebagai solidaritas korban bus maut SMK Lingga Kencana. Foto: kumparan

Okta mengatakan, para pelajar yang hadir dalam aksi solidaritas ini terdiri dari tingkatan SMP, SMA, dan SMK, berasal dari lebih 10 sekolah yang ada di Kota Depok.

"Lewat aksi solidaritas ini kita juga ingin buktikan bahwa pelajar Kota Depok bukan hanya tawuran," pungkasnya.

Media files:
01hxs64x8b7rfd1jf2xw6tw6hj.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar