Search This Blog

Shin Tae-yong Ngaku Dapat Banyak Tawaran Latih Negara Lain Usai Dipecat PSSI

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Shin Tae-yong Ngaku Dapat Banyak Tawaran Latih Negara Lain Usai Dipecat PSSI
Jan 19th 2025, 17:29, by Akbar Ramadhan, kumparanBOLA

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat laga kontra Bahrain di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia di National Stadium, Riffa, 10 Oktober 2024. Foto: REUTERS/Hamad I Mohammed
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat laga kontra Bahrain di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia di National Stadium, Riffa, 10 Oktober 2024. Foto: REUTERS/Hamad I Mohammed

Shin Tae-yong resmi dipecat dari kursi pelatih Timnas Indonesia pada 6 Januari lalu. Posisi Shin digantikan oleh pelatih asal Belanda Patrick Kluivert.

Usai dipecat, Shin mengaku dapat tawaran melatih di klub dan negara lain. Namun, pelatih asal Korsel itu mengaku belum tertarik ambil tawaran tersebut dan lebih memilih untuk istirahat.

"Tawaran sangat banyak, tetapi ada masalah yang harus diselesaikan, jadi ya saya belum ambil dulu dan ingin istirahat dulu saat ini," ucap Shin kepada wartawan di Jawa Barat, Minggu (19/1).

Shin mengaku masih mau fokus terhadap sepak bola Indonesia. Pelatih Korsel di Piala Dunia 2018 itu berharap pembinaan usia dini di Indonesia semakin baik.

Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Te-yong, hadir sebagai cameo atau pemeran pendukung dalam film Ghost Soccer, yang syutingnya digelar di Subang, Jawa Barat, Minggu (19/1/2025). Foto: Vincentius Mario/kumparan
Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Te-yong, hadir sebagai cameo atau pemeran pendukung dalam film Ghost Soccer, yang syutingnya digelar di Subang, Jawa Barat, Minggu (19/1/2025). Foto: Vincentius Mario/kumparan

"Saya sendiri punya STY Foundation yaitu fokusnya ke pembinaan usia dini, yang artinya masih tetap fokus ke dalam persepakbolaan Indonesia. Dan saya berharap pembinaan usia dini semakin berkembang dan semakin baik lagi," ucap Shin.

"Jadi saya juga masih orang bola yang dicintai oleh masyarakat Indonesia yang suka bola juga. Begitu juga dengan saya harus balas budi juga ya terhadap cintanya sepak bola Indonesia ini," tutupnya.

Reporter: Vincentius Mario

Media files:
01j9wfcbmftmqftmgkpchyn9sv.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts