Search This Blog

Korsel Kirim Black Box Jeju Air ke Amerika Serikat

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Korsel Kirim Black Box Jeju Air ke Amerika Serikat
Jan 1st 2025, 15:06, by Andreas Gerry Tuwo, kumparanNEWS

Petugas pemadam kebakaran dan petugas penyelamat bekerja di dekat lokasi kecelakaan pesawat Jeju Air Boeing 737-800 di Bandara Internasional Muan di Provinsi Jeolla Selatan, Korea Selatan, Minggu (29/12/2024). Foto: Kim Soo-Hyeon/REUTERS
Petugas pemadam kebakaran dan petugas penyelamat bekerja di dekat lokasi kecelakaan pesawat Jeju Air Boeing 737-800 di Bandara Internasional Muan di Provinsi Jeolla Selatan, Korea Selatan, Minggu (29/12/2024). Foto: Kim Soo-Hyeon/REUTERS

Otoritas penerbangan Korea Selatan (Korsel) akan mengirimkan satu black box Jeju Air ke Amerika Serikat (AS) pada Rabu (1/1). Pengiriman black box itu diharapkan dapat membantu investigasi penyebab kecelakaan.

Jeju Air mengalami kecelakaan pada Minggu (29/12) lalu. Pesawat itu membawa 191 penumpang dari Thailand. Hanya dua orang yang selamat dari kecelakaan itu.

Saat ini, penyelidik dari AS dan Korsel sudah berada lokasi jatuhnya pesawat di Muan. Tim penyelidik berasal pula dari Boeing.

Menurut Wakil Menteri Penerbangan Sipil Korsel, Joo Jong-wan, terdapat alasan khusus terkait pengiriman black box ke AS.

"Perekam data penerbangan yang rusak dianggap tidak dapat dipulihkan untuk ekstraksi data di dalam negeri," ucap Joo seperti dikutip dari AFP.

"Disepakati hari ini untuk membawanya ke Amerika Serikat untuk dianalisis bekerja sama dengan Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS," sambung dia.

Dia memastikan dua black box sudah ditemukan. Salah satunya black box yang berisi flight data recorder kehilangan konektor.

Kendati penyebab pasti kecelakaan masih diselidiki, dugaan awal pesawat jenis Boeing 737-800 itu mengalami kecelakaan karena ditabrak burung.

Media files:
01jgapvyb433w6s86vnvhg7dkr.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar