Dec 8th 2024, 22:57, by Berita Terkini, Berita Terkini
Agama termasuk salah satu pelajaran yang diajarkan di bangku sekolah sejak jenjang SD. Bagi anak kelas 2 yang hendak mengikuti UAS, soal Agama Kristen kelas 2 SD semester 1 dan kunci jawaban bisa dijadikan latihan soal.
Dengan mengerjakan latihan soal, siswa memiliki gambaran soal-soal seperti apa yang akan muncul. Saat ujian tiba, siswa pun tidak lagi grogi karena sudah terbiasa mengerjakan latihan.
Kumpulan Soal Agama Kristen Kelas 2 SD Semester 1 dan Kunci Jawaban
Berdasarkan buku Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas II, Veronica Hematang, (2021), materi Agama Kristen kelas 2 SD meliputi keluargaku pemberitahuan Tuhan, aku mengaishi teman, aku menghormati guru, tubuhku untuk berbuat baik, hidup rukun di rumah dan hidup rukun di sekolah.
Berikut ini contoh soal agama Kristen kelas 2 SD semester 1 dan kunci jawaban sebagai bahan belajar.
Allah menciptakan manusia berbeda-beda supaya manusia dapat ...
A. Belajar memberi
B. Mencari sahabat
C. Saling melengkapi
Jawaban: C
Perintah Tuhan Yesus adalah saling mengasihi supaya manusia dapat ...
A. Mengampuni sesama
B. Menerima orang lain
C. Memberi tahu kesalahan
Jawaban: A
Membantu orang tua adalah salah satu sikap yang menunjukkan
A. Membenci
B. Melawan
C. Hormat
Jawaban: C
Sikap baik yang dapat dilakukan ketika ada tamu datang ke rumah adalah.....
A. Membiarkannya
B. Mengusir
C. Mempersilahkan duduk
Jawaban: C
Allah menghendaki agar setiap anggota keluarga saling..........
A. Mengasihi
B. Menyalahkan
C. Membiarkan
Jawaban: A
Perintah untuk saling mengasihi ditunjukkan kepada...
A. Orang tua saja
B. Semua orang
C. Anak-anak saja
Jawaban: B
Orang tuaku selalu menasehati aku ketika melakukan kesalahan. Sikapku yang benar terhadap nasehat orang tua adalah mendengarkan dan...
A. Melaksanakan
B. Mengabaikan
C. Membantah
Jawaban: A
Firman Tuhan berkata, hormat pada orang tua akan memperoleh umur..........
A. Pendek
B. Panjang
C. Sedikit
Jawaban: B
Alkitab mengajarkan agar anak-anak menghormati orang tuanya. Untuk itu sebagai anak……….. menghormati dan berterimakasih kepada orang tua.
A. Hak
B. Wajib
C. Tidak
Jawaban: B
Berdasarkan Firman Tuhan, tanggung jawab utama orang tua adalah…….
Deretan soal Agama Kristen kelas 2 SD semester 1 dan kunci jawaban di atas bisa dijadikan materi belajar. Selamat mempersiapkan diri menjelang ujian! (SASH)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar