Search This Blog

Abdul Mu'ti Temui Prabowo: Bahas MBG; Minta Persetujuan Konsep Baru PPDB

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Abdul Mu'ti Temui Prabowo: Bahas MBG; Minta Persetujuan Konsep Baru PPDB
Jan 17th 2025, 15:12, by Fadjar Hadi, kumparanNEWS

Mendikdasmen Abdul Mu'ti di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (12/12/2024).  Foto: Haya Syahira/kumparan
Mendikdasmen Abdul Mu'ti di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (12/12/2024). Foto: Haya Syahira/kumparan

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti menemui Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (17/1).

Mu'ti mengatakan, dalam rapat itu banyak menteri yang diundang. Salah satunya membahas program Makan Bergizi Gratis (MBG).

"Undangannya jam 3 nanti. Tapi agendanya apa, sepertinya salah satunya soal makan bergizi gratis sepertinya," kata Mu'ti kepada wartawan.

Petugas membantu orang tua murid melakukan pengecekan status pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Posko Pelayanan PPDB, Jakarta, Senin (10/6/2024). Foto: Bayu Pratama S/ANTARA FOTO
Petugas membantu orang tua murid melakukan pengecekan status pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Posko Pelayanan PPDB, Jakarta, Senin (10/6/2024). Foto: Bayu Pratama S/ANTARA FOTO

Selain membahas MBG, Mu'ti mengatakan pihaknya juga akan meminta persetujuan kepada Prabowo terkait konsep baru dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

"Termasuk juga beberapa yang mungkin kami minta persetujuan Pak Presiden terkait dengan penerimaan murid baru. Namanya PPDB kan," ucap Mu'ti.

"Nanti ada konsep baru yang kami susun dan minta persetujuan presiden di rapat ini untuk mudah-mudahan diputuskan," tutur dia.

Namun, Sekum Muhammadiyah ini tidak merinci konsep baru PPDB. Ia meminta untuk bersabar.

"Nanti pastinya setelah selesai aja," Mu'ti.

Media files:
01jewwmssp3jkywva5e246k3zs.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar