Search This Blog

PSM Makassar Dihukum Pengurangan 3 Poin Imbas Main 12 Orang Lawan Barito Putera

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
PSM Makassar Dihukum Pengurangan 3 Poin Imbas Main 12 Orang Lawan Barito Putera
Dec 30th 2024, 12:10, by Akbar Ramadhan, kumparanBOLA

PSM Makassar dalam sebuah laga Liga 1 2024/25. Foto: ligaindonesiabaru.com
PSM Makassar dalam sebuah laga Liga 1 2024/25. Foto: ligaindonesiabaru.com

PSM Makassar mendapatkan sanksi dari Komisi Disiplin PSSI berupa pengurangan tiga poin. Sanksi diberikan buntut adanya 12 pemain yang berada di lapangan saat melawan Barito Putera di Liga 1, Minggu (22/12) malam WIB.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Karim, membenarkan pihaknya dapat sanksi dari Komdis PSSI. Namun, pihak PSM belum mau memberikan komentar yang banyak perihal sanksi tersebut.

"Iya dapat surat dari Komdis PSSI pengurangan tiga poin karena masalah 12 pemain lawan Barito Putera," ucap Sulaiman kepada kumparan, Senin (30/12).

Pengurangan poin ini membuat PSM harus turun peringkat., Menurut situs resmi LIB, kini PSM ada di posisi 11 klasemen dengan 24 angka.

Sebelumnya, Kontroversi mewarnai duel PSM Makassar vs Barito Putera di Liga 1. Duel tersebut digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (22/12) sore WIB.

PSM Makassar vs Barito Putera dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan, Kalimantan Timur, tersebut, Minggu (22/12). Foto: ligaindonesiabaru.com
PSM Makassar vs Barito Putera dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan, Kalimantan Timur, tersebut, Minggu (22/12). Foto: ligaindonesiabaru.com

Barito Putera menyebut PSM Makassar main dengan 12 pemain sejak menit ke-90+7. Jadi, di momen itu, PSM Makassar melakukan tiga pergantian pemain.

Daffa Salman, Fahrul Aditia, dan Arham Darmawan masuk. Mereka menggantikan Akbar Tanjung, Latyr Fall, dan Syahrul Lasinari.

Namun, diduga Lasinari tak keluar lapangan pada momen tersebut. Jadilah PSM Makassar main dengan 12 pemain.

Keributan sempat terjadi usai pertandingan. Hal itu karena protes yang coba dilakukan oleh kubu 'Laskar Antasari'.

Media files:
01jg3h94rsmd1dsfmc1cnv221d.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar