Nov 27th 2024, 13:20, by Wisnu Prasetiyo, kumparanNEWS
Calon Gubernur (Cagub) Jakarta Nomor Urut 03 Rano Karno menyayangkan Ridwan Kamil dan Suswono tak mencoblos di Jakarta. Dia berkelakar, mereka akan kehilangan dua suara karena kondisi itu.
Ridwan Kamil pun merespons hal tersebut. Katanya, ia memang belum punya KTP Jakarta.
"Syarat punya KTP kan harus berdomisili, sementara kami kan masih nomadenlah ya. Jadi kalau mau ditertawakan silakan," kata Ridwan Kamil di kediamannya di Bandung jelas nyoblos, Rabu (27/11).
Ia menambahkan, saat ini fokusnya tinggal menunggu hasil. Bila terpilih, eks Gubernur Jabar itu berjanji bekerja sebaik mungkin.
"Yang penting buat kita tetap ikhlas menjalankan semangat untuk membangun demokrasi, dengan tidak ada satu pun aturan yang kita langgar," ujar dia.
"Saya sampaikan apa adanya di waktu yang mepet 2 bulan, kami tidak dapat domisili," katanya.
Sebelumnya rival RK, Rano Karno berkelakar soal RK dan Suswono yang berkelakar soal hal itu. Katanya, kasihan suara RIDO berkurang 2 karena Suswono pun domisilinya di Bogor.
"Kasihan juga Bang Kamil nyoblosnya di Bandung, Suswono nyoblos di Bogor, hilang dua suara itu. Sayang juga," kata Rano atau yang akrab disapa Si Doel kepada wartawan pada Rabu (27/11).
Disinggung hal tersebut, Cagub Nomor Urut 01 Ridwan Kamil menjawab enteng saja. Dia mengatakan pencoblosannya di Bandung karena memang masih berdomisili di Bandung dan masih nomaden dan itu tiada langgar aturan KPU.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar